Sonora.ID - Bagaimana cara memperkecil atau memperbesar gaya gesek pada suatu benda? Simak pembahasannya dalam artikel berikut ini.
Pertanyaan di atas merupakan salah satu materi yang dipelajari dalam pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam.
Secara singkatnya, gaya adalah dorongan atau tarikan terhadap suatu benda. Nah, jenis-jenis gaya ini beragam, salah satunya adalah gaya gesek.
Gaya gesek adalah gaya yang muncul dari dua permukaan yang saling bersentuhan.
Gaya yang terjadi umumnya berlawanan dengan arah gerak benda. Sehingga menghasilkan hambatan.
Gaya gesek pada permukaan kasar akan berbeda dengan gaya gesek di permukaan halus. Semakin kasar permukaan suatu benda, gaya gesek akan semakin besar.
Baca Juga: 8 Manfaat Gaya Gesek dalam Kehidupan Sehari-hari, Materi IPA SD
Karena gerakan benda semakin terhambat, jadi gaya gesek semakin besar.
Sedangkan, semkain halus permukaan suatu beda, maka gaya gesek akan semakin kecil. Karena hambatan gerakan benda juga kecil.
Lantas, bagaimana cara memperkecil atau memperbesar gaya gesek pada suatu benda?
Cara memperkecil gaya gesek
Gaya gesek bisa diperkecil dengan menggunakan pelumas. Fungsi pelumas adalah mengurangi gaya gesek dengan membuat permukaan benda menjadi licin.
Contoh memakai pelumas dalam memperkecil gaya gesek adalah pemakaian oli atau minyak pelumas pada mesin kendaraan bermotor.
Gaya gesek dapat diperkecil dengan memperkecil luas permukaan benda.
Contohnya adalah pembuatan haluan pesawat terbang.
Bentuk yang ramping dan runcing membuat gesekan udara dengan badan pesawat kecil, sehingga pesawat mudah bergerak melewati udara.
Cara memperkecil pada gaya gesek bisa juga dengan memberikan roda atau gerak rotasi.
Pemberian roda pada bidang sentuh dapat meringankan sebuah benda bergerak.
Contohnya adalah gerobak. Bayangkan, jika kita mendorong suatu benda, pasti gaya gesek beda dengan permukaan tanah akan membuat kita kesulitan mendorongnya.
Namun, jika benda itu diangkut dengan gerobak yang memiliki roda, maka kita bisa dengan lebih mudah mendorong benda tersebut.
Memperkecil gaya gesek juga bisa dengan memperhalus permukaan benda.
Contohnya adalah jalan beraspal bertujuan untuk memperkecil gesekan antara ban kendaraan dan jalan, sehingga kendaraan lebih mudah meluncur.
Baca Juga: 8 Contoh Gaya Gesek dalam Kehidupan Sehari-hari dan Manfaatnya!
Cara memperbesar gaya gesek
Cara memperbesar gaya gesek bisa dilakukan dengan menambahkan alur dan membuat corak kasar pada sebuah permukaan benda.
Sebab, benda yang halus permukaannya memiliki gaya gesek yang kecil.
Contohnya adalah corak kasar pada sol sepatu. Jika sol sepatu dibuat dengan permukaan yang halus, maka sepatu akan terasa licin, bukan?
Oleh sebab itu, sol sepatu diciptakan dengan corak kasar. Selain itu, ban kendaraan juga dibuat dengan alur dan corak di permukaannya.
Memperbesar gaya gesek juga bisa dilakukan dengan melapisi permukaan benda dengan karet. Karet adalah bahan tahan air dan bersifat kesat yang dapat memperbesar gaya gesek.
Contoh benda yang dilapisi karet untuk memperbesar gaya di antaranya sol sepatu, ban kendaraan bermotor, dan ban sepeda.
Bidang permukaan yang kecil dapat memperkecil gaya gesek, sebaliknya, bidang permukaan yang luas dapat memperbesar gaya gesek.
Memperluas bidang permukaan benda dapat memperbesar gaya gesek, sebab gaya gesekan terhadap udara lebih besar dari pada benda yang bidang permukaannya sempit.
Contohnya adalah parasut dalam olahraga terjun payung. Parasut dirancang memiliki bidang permukaan lebar dapat memperbesar gaya gesekan dengan angin.
Itu dia beberapa cara memperkecil atau memperbesar gaya gesek pada suatu benda.
Semoga bermanfaat!
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.