Sonora.ID – Carol Danvers kembali menjalani misi untuk menyelamatkan semesta dalam film terbaru The Marvels.
Hadir sebagai sekuel dari salah satu film box office populer di tahun 2019, “Captain Marvel”, “The Marvels” merupakan film ke-33 di MCU, yang disutradarai oleh Nia DaCosta.
Namun dalam petualangannya kali ini, sang Captain Marvel tidak sendirian, ia akan dibantu dengan geng barunya di MCU (Marvel Cinematic Universe), yang beranggotakan Kamala Khan alias Ms. Marvel dan Captain Monica Rambeau untuk melawan kekuatan besar Dar-Benn dari ras Kree.
Sebelum membaca lebih lanjut, perlu diketahui bahwa artikel ini akan mengandung spoiler film The Marvels yang baru tayang hari ini Rabu (8/11/2023) di bioskop Tanah Air.
Awal Mula Pertukaran Tubuh
Film diawali dengan misi Carol Danvers atau Captain Marvel ketika menyelidiki lubang cacing yang berkaitan dengan ras alien Kree.
Baca Juga: Sinopsis 'Why Do You Love Me' Perjalanan 3 Laki-laki Disabilitas untuk Mendapatkan Pengalaman 18+!
Lalu di saat bersamaan Captain Monica Rambeu juga berada di sisi lain dan menyentuh lubang cacing tersebut di waktu yang sama Carol menyentuhnya.
Sementara di Bumi Kamala alias Ms. Marvel ternyata memiliki pasangan gelang yang sedang dicari oleh ras alien Kree yang ternyata ada hubungannya dengan lubang cacing tersebut.
Lalu tanpa disadari, ketiga pemilik kekuatan berbasis cahaya itu terhubung satu sama lain.
Akibatnya, Captain Marvel, Ms. Marvel, dan Monica Rambeau akan mendadak saling bertukar tempat saat menggunakan kekuatan secara bersamaan.
Setelah mengalami pertukaran tempat yang mengubah kekuatan mereka, mereka sepakat untuk berkumpul dan membentuk tim yang kuat.
Mereka memiliki tekad untuk bersatu dan mengungkap alasan di balik keterhubungan kekuatan mereka.
Melalui persatuan tersebut, mereka dengan tegas memutuskan untuk menjadikan diri mereka sebagai The Marvels.
Dengan tujuan utama untuk menyelamatkan alam semesta dari ancaman yang mengintai.
Dalam adegan ini, penonton akan disajikan momen pertarungan yang menegangkan sekalipun menghibur khas Marvel Cinematic Universe.
Trio Carol, Kama dan Monika melahirkan dinamika antara karakter yang jenius, mahir bertarung, dan karakter lucu.
Masa Lalu Sang Pemusnah
Di awal cerita film akan langsung memperkenalkan tokoh villain alias musuh yaitu Dar-Benn dari ras Kree.
Film ini juga menampilkan kilas balik bagaimana Captain Marvel mendapat julukan Sang Pemusnah.
Semua berawal dari misinya untuk memusnahkan Supreme Intelligence, akibatnya Carol harus berurusan dengan konsekuensi dari tindakannya yang justru menyebabkan ketidakstabilan semesta yang ditandai oleh munculnya titik lompatan atau jump point.
Untuk membalas dendam, bangsa Kree yang dipimpin oleh Dar-Benn mulai melakukan invasi ke planet-planet yang dianggap rumah oleh Carol untuk merebut sumber daya mereka.
Kemunculan Suami Captain Marvel
Menjadi aktor pendukung yang berperan sebagai Pangeran Yan alias suami Captain Marvel dari Aladna, kemunculan aktor Korea Selatan Park Seo-joon, sukses mencuri perhatian.
Meski tampil tak begitu lama, penampilan Park Seo-joon memberi sentuhan menarik dan menjadi daya jual tersendiri yang memikat tertutama bagi para penggemar dari aktor Korea Selatan tersebut.
Aladna digambarkan sebagai planet dengan lautan yang indah di mana rakyatnya menggunakan nyanyian sebagai cara berkomunikasi.
Spoiler Post-Credit
Bagi para penggemar film MCU (Marvel Cinematic Universe), post-credit di akhir film merupakan bagian sakral sekaligus paling dinanti.
Karena biasanya post-credit ini memberikan spoiler film Marvel Cinematic Universe selanjutnya.
Film The Marvels sendiri memiliki dua post-credit penting, yaitu pertemuan antara kamala khan alias Ms. Marvel dengan Kate Bishop dari serial Hawkeye, yang menandakan berkumpulnya penerus muda The Avengers.
Kemudian post-credit yang kedua ada hubungannya dengan kabar soal munculnya mutan-mutan X-Men.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: Sinopsis Drama Thailand Faceless Love: Jatuh Cinta dengan Bos yang Buta Wajah