Berikut Ini 6 Tips Fengshui Tempat Tidur Agar Membawa Keberuntungan!

9 November 2023 16:50 WIB
Ilustrasi aturan feng shui tempat tidur agar membawa keberuntungan
Ilustrasi aturan feng shui tempat tidur agar membawa keberuntungan ( Pixabay/Eddie Lee)

Sonora.ID – Berikut ini adalah 6 tips fengshui tempat tidur agar membawa keberuntungan, cobba cek kamarmu sekarang! apakah sudah sesuai?

Kamu mungkin menghabiskan lebih banyak waktu di tempat tidur daripada tempat lain, karena tempat tidur adalah tempat untuk beristirahat. 

Saat tidur, kamu berada dalam keadaan "yin" pasif dan lebih rentan terhadap energi di sekitarmu. Penempatan tempat tidur akan memengaruhimu dalam keadaan sadar dan tidak sadar.

Berikut ini adalah 6 tips fengshui tempat tidur agar membawa keberuntungan seperti yang dilansir dari The Spruce.

Baca Juga: Fengshui: 7 Warna Dapur yang Bisa Membawa Energi Baik dan Menenangkan

1. Letakkan Tempat Tidur di Posisi Komando

Posisi komando dalam penempatan tempat tidur di kamar

Dalam feng shui, aturan tempat tidur agar membawa keberuntungan yang petama adalah menempatkan tempat tidur harus menggunakan prinsip posisi komando atau posisi memerintah. Posisi ini menempatkan tempat tidurmu agar ketika kamu berbaring di tempat tidur, kamu tetap dapat melihat pintu kamar tidur dan seluruh ruangan.

Namun, sebaiknya tempat tidur juga tidak langsung sejajar dengan pintu. Aturan praktis yang baik adalah menempatkan tempat tidur diagonal dari pintu.

Memang banyak kasus di mana posisi ini tidak mungkin karena luas ruangan yang sempit atau bentuk kamar yang tidak memungkinkan.

Masih ada harapan! Jika kamu tidak bisa berada di posisi komando, kamu bisa memperbaiki tempat tidur dengan menggunakan cermin. Tempatkan cermin sehingga ketika kamu di tempat tidur, kamu dapat melihat pantulan pintu dari kaca.

2. Jangan Letakkan Tempat Tidur Sejajar dengan Pintu

Ilustrasi tempat tidur yang berada dalam posisi komando

Selain posisi komando, ada pedoman lain yang harus diperhatikan ketika menempatkan tempat tidurmu terkait dengan pintu di kamar tidur.

Kamu juga harus menghindari pintu yang terbuka langsung ke bagian mana pun dari tempat tidur.

Misalnya, ketika kamu memiliki pintu yang terbuka sejajar dengan kepalamu di tempat tidur, kamu mungkin akan mengalami sering sakit kepala.

Atau jika kamu memiliki pintu yang terbuka dan sejajar dengan kakimu saat tidur, kamu mungkin mengalami masalah di kaki seiring waktu.

Hindari kaki yang mengarah lurus ke luar pintu. Ini sering disebut sebagai "posisi peti mati".

Jika satu-satunya tempat untuk tempat tidur kamu itu sejajar dengan pintu, itu mungkin tidak apa-apa. Kamu bisa mengatasinya dengan menggantung bola kristal feng shui di antara pintu dan tempat tidur untuk mengurangi efek negatifnya.

3. Headboard harus Menempel di Dinding

Headboard tempat tidur

Headboard atau kepala tempat tidur harus menempel dengan aman di dinding yang kokoh. Ini menandakan bahwa kamu didukung dari belakang. Perlu kamu ingat, kamu butuh dukungan dari dinding di belakang ketika kamu tidur agar lebih aman.

Kamu juga perlu menghindari penempatan tempat tidur di belakang jendela. Ini sangat penting jika kamu berada di lantai dasar atau memiliki masalah mata. Lebih baik memiliki dinding yang kokoh di belakangmu.

Baca Juga: Fengshui: 7 Warna Dapur yang Bisa Membawa Energi Baik dan Menenangkan

4. Jauhkan Tempat Tidur dari Dinding Toilet

Hindari berbagi kepala tempat tidur dengan dinding toilet. Ini berarti kamu ingin mengesampingkan menempatkan tempat tidurmu di dinding yang memiliki toilet di sisi lain itu. 

Jika tidak memungkinkan, kamu bisa menempatkan cermin di dinding atas dan di belakang tempat tidur untuk memperluas pemandangan kamar tidur di luar.

5. Sisakan Ruang di Kedua Sisi Tempat Tidur

Ruang di sisi tempat tidur

Untuk orang dewasa, sebaiknya ada ruang terbuka di sisi kiri dan kanan tempat tidur. Pakar fengshui menyarankan kamu setidaknya memiliki jarak 18 inci di setiap sisi. 

Ruang di kedua sisi memungkinkan keseimbangan yin dan yang, feminin dan maskulin, serta ruang untuk setiap pasangan (atau pasangan masa depan).

Jika ini tidak memungkinkan, kamu bisa meletakkan cermin di dinding tempat tempat tidur berada. Hal ini dapat memperluas pandangan.

Namun jika untuk anak-anak, tidak apa-apa untuk memiliki tempat tidur di dinding karena dapat memberi mereka dukungan.

6. Hindari Balok, Soffit, dan Langit-langit Miring

Untuk penempatan feng shui terbaik, kamu ingin area di atas tempat tidur bebas dari balok, soffit, atau langit-langit yang miring. Fitur arsitektur di atas tempat tidur ini dapat menciptakan tekanan yang tidak perlu.

Jika tidak dapat dihindari, koreksi dengan menggantungkan kain untuk menyembunyikan fitur langit-langit. Jika bukan balok besar atau soffit, kamu dapat memadukan fitur tersebut ke langit-langit dengan mengecatnya dengan warna yang sama. Ini membuat area langit-langit yang miring tidak terlalu menekan.

Itu dia 6 aturan tempat tidur agar membawa keberuntungan dalam ilmu fengshui.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Catat! Berikut Ini 13 Tips Fengshui untuk Kesehatanmu dan Keluarga

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm