Deretan Produk Olahan Kelapa Sawit yang Digunakan Sehari-hari

15 November 2023 17:20 WIB
Ilustrasi minyak kelapa sawit
Ilustrasi minyak kelapa sawit ( Pexels)

Sonora.ID - Kelapa sawit dikenal sebagai bahan baku minyak goreng. Namun, tumbuhan yang bernama ilmiah elaeis ini tidak hanya sebagai bahan baku minyak.

Kelapa sawit dapat diolah menjadi berbagai macam produk pangan, seperti margarin, hortening, vegetable ghee/vanaspati, confectioneries fat, filling/cream, spread fat, filled milk, dan Cocoa Butter Alternatves (CBE/CBS/CBR).

Berikut ini deretan produk olahan kelapa Sawit dilansir dari bpdp.or.id.

1. Minyak goreng

Minyak goreng menjadi produk pangan kelapa sawit paling besar, terutama di negara-negara yang banyak mengonsumsi makanan melalui proses penggorengan.

Minyak goreng sawit terbukti memiliki karakter tahan panas yang tinggi dibandingkan minyak goreng berbasis nontropis, seperti minyak kedelai, minyak canola, dan minyak jagung.

Minyak goreng sawit juga sangat sesuai digunakan di industri pangan yang membutuhkan minyak goreng dengan durability tinggi (memiliki karakter tahan panas yang tinggi dan tidak mudah teroksidasi), seperti industri mi instan, snack, dan makanan beku (frozen foods).

Minyak sawit dan turunannya memiliki harga relatif murah dibandingkan soft-oil atau minyak nontropis, seperti minyak kedelai, minyak jagung, minyak canola, dan minyak rapeseed.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Kelapa Sawit yang Jarang Diketahui

2. Margarin

Margarin juga menjadi salah satu produk olahan kelapa sawit yang berasal dari proses hidrogenasi minyak sawit cair.

Selain minyak/lemak, proses produksi margarin juga membutuhkan bahan lain yang larut minyak dan air, seperti pewarna, lesitin, garam, emulsifier, bahan pengawet, vitamin A, serta vitamin D.

3. Cokelat

Cokelat adalah produk yang secara struktur tersusun dari material padat (solid) pada minyak/lemak. Material padat tersebut dapat berupa gula, tepung, cokelat, maupun susu.

Pembuatan cokelat menggunakan dua jenis lemak, yakni lemak dari buah kakao yang menghasilkan produk “real chocolate” dan lemak sawit pengganti lemak cacao yang membuat produk “compound chocolate”.

Baca Juga: 7 Alasan Minyak Kelapa Sawit Lebih Unggul dari Minyak Nabati Lain

4. Shortening

Shortening atau dikenal dengan mentega putih adalah lemak padat yang biasanya berwarna putih dan mempunyai titik leleh, sifat plastis, serta kestabilan tertentu.

Shortening terbuat dari proses pencampuran dua jenis atau lebih lemak/minyak hewani atau nabati, baik yang mengalami proses hidrogenasi maupun tidak.

Shortening banyak digunakan dalam bahan pangan, terutama pada pembuatan kue dan roti panggang untuk memperbaiki cita rasa, struktur, tekstur, dan memperbesar volume kue dan roti setelah dipanggang.

Kunjungi situs bpdp.or.id untuk mendapatkan informasi lainnya seputar kelapa sawit.

Baca Juga: 5 Manfaat Kelapa Sawit untuk Kecantikan Kulit dan Rambut

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm