Palembang, Sonora.ID – Setiap orang tentunya mendambakan rambut yang sehat.
Namun sayangnya, banyak orang tidak menjaga ataupun merawat rambut mereka dengan baik, sehingga rambut yang sehat sulit didapat.
Selain harus merawat rambut, kita juga harus memperhatikan pola makan kita karena setiap nutrisi yang kita konsumsi sehari-hari bisa juga bermanfaat bagi tubuh kembang rambut.
Dan apakah kalian tahu, bahwa ada beberapa makanan yang memiliki nutrisi yang baik untuk tumbuh kembang rambut dan juga membuat rambut kita menjadi sehat dan tebal.
Dilansir dari Kompas.com, berikut makanan yang bermanfaat bagi rambut agar menjadi sehat dan tebal:
Jeruk
Buah-buahan seperti jeruk, lemon, limau, atau grapefruit adalah sumber vitamin C yang juga amat berguna untuk rambut.
Tambahan lainnya, buah tersebut juga menawarkan vitamin A dan senyawa tanaman, serta lebih banyak nutrisi penting untuk pertumbuhan rambut.
Oats
Oat tentunya termasuk dalam kategori gandum utuh yang sehat, dan sebagai salah satu sumber silikon terbaik yang ada.