Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas terkait contoh soal seni rupa kelas 1 SD Semester 1 yang dipelajari dalam Kurikulum Merdeka.
Soal ini mungkin diujikan dalam Ulangan Akhir Semester (UAS) yang kini telah berganti sebutannya menjadi Penilaian Akhir Semester (PAS).
Oleh karena itu, orang tua atau wali di rumah dapat menjadikan contoh soal ini sebagai acuan untuk membimbing anak agar si kecil siap menghadapi PAS.
Baca Juga: 16 Contoh Soal KMNR Kelas 1 SD, Lengkap dengan Kunci Jawaban
Contoh Soal Seni Rupa Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka
Berikut ini contoh soal PAS Seni Rupa Kelas 1 SD Semester 1 beserta jawabannya dalam Kurikulum Merdeka.
1. Zata ingin menggambar menggunakan cat air. Menggambar dengan cat air membutuhkan bidang yang ….
A. Tipis
B. Transparan
C. Tebal
Jawaban: C
2. Penggaris digambar dengan garis ....
a. Lengkung
b. Lurus
c. Zig-zag
Jawaban : B
3. Pewarna batik sogan awalnya dari batang pohon soga. Batik sogan umumnya berwarna ....
A. Cokelat
B. Hijau
C. Merah
Jawaban: A
4. Rima memiliki boneka beruang. Tekstur boneka beruang Rima ….
A. Kasar
B. Berbulu
C. Tajam
Jawaban: B
5. Mita menggambar bentuk daun seperti jari tangan. Mita menggambar daun ....
A. Pepaya
B. Jambu
C. Mangga
Jawaban: A
6. Batik adalah seni rupa yang mengutamakan ....
A. Keindahan
B. Fungsi
C. Bentuk
Jawaban: A
7. Sudut persegi panjang berjumlah ....
a. Tiga
b. Empat
c. Lima
Jawaban : B
8. Gerak roda sepeda saat berputar digambar dengan gari
a. Kurva
b. Memutar
c. Zig-zag
Jawaban : B
9. Unsur dasar seni rupa adalah ...
A. Titik
B. Garis
C. Bidang segi empat
Jawaban: A
Baca Juga: 20 Contoh Soal PTS Bahasa Inggris Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka
10. Garis tegak lurus disebut ...
A. Diagonal
B. Vertikal
C. Horizontal
Jawaban: B
11. Garis yang dibuat dari kiri ke kanan disebut ...
A. Diagonal
B. Vertikal
C. Horizontal
Jawaban: C
12. Lala menggambar bulan. la menggunakan garis ....
A. Lengkung
B. Lurus
C. Zig-zag
Jawaban: A
13. Garis lengkung terdapat pada gambar ....
A. Pintu
B. Bola
C. Bangku sekolah
Jawaban: B
14. Garis miring digunakan untuk menggambar gerak..
A. Anak bersepeda
B. Pesawat terbang
C. Bola menggelinding
Jawaban: B
15. Sisi oval berupa garis ....
a. Lengkung
b. Lurus
c. Zig-zag
Jawaban : A
16. Sebuah Gedung memiliki banyak jendela. Gedung itu termasuk ….
A. Bangunan unik
B. Bangunan tradisional
C. Bangunan hijau
Jawaban: C
17. Benda di lingkungan sekitar kita banyak yang memiliki bentuk natural. Benda berikut yang memiliki bentuk natural adalah ….
A. Pohon
B. Lemari
C. Radio
Jawaban: A
18. Ilham ingin membuat model kota. Ilham menempel model bangunan pada model kota menggunakan ….
A. Gunting
B. Lem
C. Silet
Jawaban: B
Baca Juga: Lirik Lagu Jendela Kelas 1 - Iwan Fals: Makna dan Kenangan Masa Muda
19. Kulit pisang halus jika diraba. Tekstur tersebut termasuk ….
A. Tekstur buatan
B. Tekstur semu
C. Tekstur nyata
Jawaban: C
20. Aidan menggambar pohon mangga. Objek gambar Aidan adalah ….
A. Tumbuhan
B. Benda Mati
C. Hewan
Jawaban: A
21. Gerak asap pembakaran digambar dengan garis .....
a. Vertikal
b. Horizontal
c. Lengkung
Jawaban : C
22. Berikut termasuk unsur seni adalah ....
A. Titik, garis, dan ritme
B. Ritme, titik, dan warna
C. Titik, garis, dan warna
Jawaban: B
23. Cici mencampur dua warna sekunder. Warna yang dihasilkan dari campuran tersebut adalah ….
A. Tersier
B. Primer
C. Pokok
Jawaban: A
24. Gerak ular merayap digambar dengan garis ....
A. Lurus
B. Putus-putus
C. Bergelombang
Jawaban: C
25. Karya seni rupa dua dimensi memiliki ....
A. Panjang dan lebar
B. Panjang, lebar, dan tinggi
C. Ruang dan volume
Jawaban: A
Baca Juga: 30 Soal PTS PLBJ Kelas 1 Semester 1 Kurikulum Merdeka dan Kunci Jawaban
Soal Esai
26. Gunung, laut, sungai termasuk benda natural. Benda natural disebut juga sebagai benda apa?
Jawaban: Alami
27. Rikho ingin menggambar kelinci. Gambar kelinci termasuk karya seni rupa … dimensi.
Jawaban: Dua
28. Rikho ingin menggambar kelinci. Gambar kelinci termasuk karya seni rupa … dimensi.
Jawaban: Diraba
29. Pada dasarnya ada … jenis garis dalam seni rupa.
Jawaban: Dua
30. Letak taman dalam model kota harus diperhatikan agar model kota tampak?
Jawaban: Indah
Demikian tadi contoh soal seni rupa kelas 1 SD Semester 1 dalam Kurikulum Merdeka. Sudah siap hadapi PAS?