Sonora.ID - Simak bacaan doa di awal bulan Desember yang bisa diamalkan untuk memohon kemudahan, kelancaran dan keberkahan dalam hidup.
Umat Islam dianjurkan untuk senantiasa mengamalkan doa dalam situasi dan kondisi apapun.
Termasuk saat terjadi pergantian bulan, baik bulan hijriyah maupun bulan masehi.
Amalkan doa ini untuk mengawali bulan agar mendapatkan keberkahan.
Berikut bacaannya:
Baca Juga: 4 Doa Setelah Akad Nikah Lengkap: Tulisan Arab, Latin dan Terjemahan Bahasa Indonesia
Doa Awal Bulan Desember
اَللّٰـهُ أَكْبَرُ، اللَّهُمَّ أَهِلَّهُ عَلَيْنَا بِالْأَمْنِ وَ الْإِيمَانِ، وَ السَّلَامَةِ وَ الْإِسْلَامِ، وَ التَّوْفِيقِ لِمَا يُحِبُّ رَبُّنَا وَ يَرْضَى، رَبُّنَا وَ رَبُّكَ اللَّـهُ
Allaahu akbar, allahumma ahillahu 'alainaa bil amni wal iimaani, was salaamati wal islaami, wat taufiiqi limaa yuhibbu rabbunaa wa yardhoo rabbunaa wa rabbukallaahu
Artinya: "Allah Maha Besar. Ya Allah, masukkan kami ke bulan baru dengan disertai rasa aman dan penuh keimanan. Keselamatan dan keislaman, pertolongan untuk melaksanakan ibadah yang dicintai dan diridai Tuhan kami. Rabb kami dan Rabbmu adalah Allah." (HR. Ibnu Hibban)
اللَّهُمَّ أَدْخِلْهُ عَلَيْنَا بِالأَمْنِ وَالإِيْمَانِ، وَالسَّلَامَةِ وَالإِسْلَامِ، وَ جِوَارٍ مِنَ الشَّيطَانِ، وَرِضوَانٍ مِنَ الرَّحمَن
Allahumma ad-hilhu 'alainaa bilamni wal imaani, wassalaamati, wal islaami, wa jiwaari minasy syaithooni, wa ridhwaani minar rahmaan
Artinya: Ya Allah, masukkanlah kami pada bulan ini dengan rasa aman, keimanan, keselamatan, dan Islam. Juga lindungilah kami dari gangguan setan, dan agar kami mendapat rida Allah (Ar-Rahman)
Itulah bacaan doa di awal bulan Desember yang bisa diamalkan agar mendapat keberkahan. Sebagai informasi, doa ini juga bisa diamalkan setiap pergantian bulan, baik kalender Hijriyah maupun bulan Masehi.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News