Kalahkan Prancis, Jerman Berhasil Menangkan Piala Dunia U-17 di Solo

4 Desember 2023 12:24 WIB
Tim Nasional Jerman di Piala Dunia U-17 2023.
Tim Nasional Jerman di Piala Dunia U-17 2023. ( Tribun Solo)

Solo, Sonora.ID – Final Piala Dunia U-17 2023 akhirnya menobatkan Jerman sebagai pemenang.

Jerman keluar sebagai pemenang dan mengubah sejarah sepak bola negara tersebut.

Timnas Jerman akhirnya berhasil memenangkan gelar di Piala Dunia U17 tahun 2023.

Laga final Piala Dunia U-17 2023 baru saja digelar di Stadion Manahan Solo pada Sabtu (2/12/2023) malam.

Jerman sukses mengalahkan Prancis yang menjadi lawan tandingnya di final dengan skor akhir 4-3.

Laga final antara Jerman VS Prancis terpaksa harus dilanjutkan melalui adu pinalti setelah kedudukan imbang 2-2 pada waktu normal.

Dalam laga ini Jerman mampu memimpin dua skor atas Prancis.

Gol dari Jerman diberikan oleh Paris Brunner dan Noah Darvich melambungkan asa Jerman untuk memenangkan gelar Piala Dunia U-17 2023.

Tepat pada menit ke 85, Prancis sukses menyamakan skor lewat gol dari Nadelia Bouabre dan Mathis Ambugou.

Adu pinalti akhirnya berhasil dimenangkan oleh Jerman dengan skor 4-3 atas Prancis.

Keberhasilan Tim Nasional Jerman di ajang Piala Dunia U-17 2023 jelas terasa sangat berharga bagi negara tersebut.

Ditambah lagi bahwa gelar juara tersebut merupakan momen perdana bagi Jerman memenangkan trofi Piala Dunia U-17.

Jerman selama ini belum pernah memenangkan gelar Piala Dunia U-17 sebelum edisi 2023.

Menariknya, Indonesia yang menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 juga turut menjadi saksi sejarah keberhasilan Jerman tersebut.

Penulis: Naila Suci

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Dari Nasi Liwet ke Serabi, Solo Ciptakan Rasa yang Tidak Terlupakan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm