Makassar, Sonora.ID - Menjelang momen natal 2023 dan tahun baru 2024 (Nataru), lonjakan trafik broadband di Sulawesi diproyeksi sebesar 16,2 persen dibandingkan dengan hari biasa.
Bahkan jika dibandingkan momen Nataru tahun lalu, trafik broadband meningkat 16,8 persen.
Puncak lonjakan trafik diperkirakan akan mencapai 5,88 Petabyte.
Hal itu disampaikan General Manager Region Network Operations and Productivity Telkomsel Sulawesi, Muhammad Idham Kadir dalam keterangannya, Rabu (13/12/2023).
Untuk menghadapi lonjakan trafik selama momen Nataru, pihaknya melakukan optimalisasi jaringan di 25 lokasi khusus.
Terdiri dari 3 area residensial dan 22 area spesial seperti mall, alun-alun dan pusat keramaian.
Baca Juga: Genjot Penjualan Tiket KA Nataru, Pelanggan Dapat Diskon Tiket 20 Persen
"Optimalisasi yang dilakukan di antaranya peningkatan kapasitas 3 unit BTS 4G/LTE, penambahan 15 unit BTS 4G/LTE baru, penambahan 4 unit Compact Mobile BTS (COMBAT) dan 2 iMacro, sehingga menggenapi lebih 7.006 site dan 33.836 BTS 2G, 4G dan 5G yang tersebar di Regional Sulawesi dengan jangkauan hingga 91,84 persen wilayah populasi," ungkap Idham.
Selain itu, pihaknya pun telah meningkatkan kapasitas GGSN (Gateway GPRS Support Node) hingga 1440 Gbps dan kapasitas IX (Internet Experience) hingga 1400 Gbps.
Telkomsel juga bertransformasi menjadi penyedia layanan konvergensi terbesar pertama yang mengimplementasikan standar arsitektur jaringan Open Digital Architecture (ODA) dengan Autonomous Network di Indonesia.
"Itu akan memberikan kecepatan dan stabilitas layanan jaringan melalui skema zero touch self-assurance berbasis AI untuk mendeteksi, mendiagnosis, mengoptimalkan, dan memulihkan fungsi jaringan secara mandiri dan otomatis," bebernya.
Baca Juga: Umumkan Jajaran Direksi Baru, Nugroho Resmi Jadi Dirut Telkomsel
Selama periode 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024, lanjutnya, pihaknya terus memastikan kesiapan jaringan dan memantau pergerakan trafik broadband melalui 8 Posko Siaga Jaringan.
Termasuk posko bersama TelkomGroup dan mitra. Di samping itu, layanan VoLTE (Voice over LTE) akan dioptimalkan yang kini telah tersedia di 91 kota/kabupaten di seluruh wilayah Regional Sulawesi dan dapat digunakan oleh hingga 347 tipe smartphone dari 14 brand.
Idham menambahkan, untuk kenyamanan pelanggan, 15 Posko Siaga NARU tersedia di Regional Sulawesi untuk pelayanan pelanggan, penjualan produk dan layanan, hingga hiburan berupa games.
"Di samping itu, pelanggan juga dapat mengakses layanan pelanggan Telkomsel di Call Center 188 (dan 147, khusus pelanggan IndiHome), aplikasi MyTelkomsel, asisten virtual Veronika di berbagai platform instant messaging, media sosial Telkomsel di Facebook, Instagram, dan X, 71 GraPARI dan 39 ATM MyGraPARI di seluruh Regional Sulawesi, serta hampir 20 ribu mitra outlet Telkomsel," tutupnya.
Baca Juga: Garuda Indonesia Grup Sediakan 1,8 Juta Kursi Penerbangan Selama Nataru