Kapan Puasa Rajab 1445 Hijriyah/2024 Dimulai? Lengkap dengan Bacaan Niat dan Doa Buka Puasa

12 Januari 2024 10:55 WIB
ilustrasi puasa, Kapan Puasa Rajab 1445 Hijriyah/2024
ilustrasi puasa, Kapan Puasa Rajab 1445 Hijriyah/2024 ( Freepik)

Sonora.ID - Kapan puasa Rajab dimulai jadi informasi penting yang tak boleh dilewatkan oleh Umat Muslim.

Puasa Rajab merupakan salah satu puasa sunnah yang mendatangkan banyak keutamaan.

Umat Muslim dianjurkan untuk melaksanakan puasa Rajab.

Puasa Rajab berlangsung mulai tanggal 1-10 bulan Rajab setiap tahunnya.

Selain berpuasa, hendaknya dibarengi dengan memperbanyak doa-doa.

Salah satunya doa agar bisa diberikan kesempatan bertemu dengan bulan Ramadan.

Baca Juga: 3 Doa di Bulan Rajab Sesuai Sunnah Rasulullah Lengkap: Arab, Latin dan Artinya

Kapan Puasa Rajab 1445 Hijriyah/2024 Dimulai?

Dikutip dari laman Kemenag RI, bulan Rajab 1445 Hijriyah atau 2024 Masehi akan jatuh pada hari Sabtu, 13 Januari 2024 mendatang.

Adapun jadwal puasa Rajab 1445 Hijriyah sebagai berikut:

  • 1 Rajab 1445 H: 13 Januari 2024
  • 2 Rajab 1445 H: 14 Januari 2024
  • 3 Rajab 1445 H: 15 Januari 2024
  • 4 Rajab 1445 H: 16 Januari 2024
  • 5 Rajab 1445 H: 17 Januari 2024
  • 6 Rajab 1445 H: 18 Januari 2024
  • 7 Rajab 1445 H: 19 Januari 2024
  • 8 Rajab 1445 H: 20 Januari 2024
  • 9 Rajab 1445 H: 21 Januari 2024
  • 10 Rajab 1445 H: 22 Januari 2024

Niat Puasa Rajab 

Jika berniat melaksanakan puasa sunnah Rajab, jangan lupa untuk membaca niat puasa terlebih dahulu.

Bacalah niat berikut saat sahur:

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ فِى شَهْرِ رَجَبِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى

Nawaitu shouma syahri Rajaba sunnatan lillahi ta'aala.

Artinya: “Saya berniat puasa Rajab sunah karena Allah ta'ala.”

Doa Buka Puasa Rajab

Adapun bacaan doa buka puasa Rajab sebagaimana doa buka puasa secara umum yakni:

اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ

Allahumma lakasumtu wabika aamantu wa’alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamar roohimiin.

Artinya: "Ya Allah, untuk-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, dan atas rezeki-Mu aku berbuka, dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih."

Atau bisa juga membaca doa buka puasa sebagaimana Hadis Riwayat Imam Abu Dawud yakni:

ذَهَبَ الظَّمَـأُ، وابْــتَلَّتِ العُرُوقُ، وثَــبَتَ الأَجْرُ إِن شَاءَ اللهُ

Dzahabaz zhama'u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal ajru, insyaallah.

Artinya: "Telah hilang rasa haus, dan urat-urat telah basah serta pahala telah tetap, insya Allah."

Baca Juga: Doa di Akhir Bulan Rajab, Amalkan Sekarang!

Amalan Bulan Rajab

Selain berpuasa, umat Muslim juga dianjurkan untuk melaksanakan amalan berikut:

  1. Dzikir
  2. Beristighfar dan memohon ampunan Allah SWT
  3. Sedekah
  4. Memperbanyak doa sesuai hajat

Demikian ulasan tentang kapan puasa Rajab dilaksanakan lengkap dengan bacaan niat, doa buka puasa hingga amalan lain yang bisa dikerjakan. 

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm