Sonora.ID – Pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan berbagai emoji love dengan berbagai warna yang ada di ponsel. Tahukah kamu arti emoji love hitam?
Melansir Later.com, emoji love hitam ini dikenal dengan nama Black Heart. Ini bisa merepresentasikan duka, luka, atau humor gelap.
Black Heart disetujui sebagai bagian dari Unicode 9.0 pada tahun 2016 dan ditambahkan ke Emoji 3.0 pada tahun 2016.
Selama ini warna hitam sering dianggap sebagai tanda dari rasa duka cita, padahal warna hitam dari emoji love ini juga bisa mengartikan hal kebalikannya.
Baca Juga: Ini Penjelasan Soal 10 Arti Emoji WA Terpopuler yang Banyak Digunakan
Berdasarkan Cosmopolitan, arti emoji love hitam ini merupakan simbol cinta yang mendalam, romantis, dan penuh gairah.
Melansir Kompas.com, kurang lebih maknanya seperti merasa orang yang kamu kirimi emoji itu benar-benar dapat menghancurkan harapan dan impianmu dalam milidetik karena hatimu ada di tangannya dan itu membuatmu merasa tidak nyaman sama sekali. Tetapi ini mengasyikkan.
Emoji ini cocok untuk mengirimkan getaran "sihir" cinta.
Arti lain emoji love hitam
Selain itu, warna hitam dalam emoji love ini juga bisa juga mempresentasikan humor gelap.
Ketika membuat lelucon absurd atau tidak biasa, emoji ???? bisa disandingkan dengan emoji lain.
Seseorang mungkin menggunakan hati hitam untuk menghaluskan leluconnya dan menunjukkan bahwa dia hanya bercanda.
Emoji ini juga bisa menandakan dukunganmu terhadap gerakan Black Lives Matter.
Baca Juga: Berikut Ini Beberapa Makna Asli Emoji yang Sering Salah Diartikan
Arti emoji love lainnya
Di bawah ini adalah beberapa emoji hati yang umum dipakai dan definisi masing-masing, yang dapat kamu kombinasikan dengan emoji hati hitam:
Demikian arti emoji love hitam dan warna lainnya, yang sering digunakan di WA maupun media sosial lainnya. Jangan sampai keliru lagi, ya!