Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat hingga Petir pada 31 Januari-1 Februari 2024

31 Januari 2024 14:42 WIB
Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat hingga Petir
Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat hingga Petir ( Pixabay)

Sonora.ID - Sejumlah wilayah berpotensi mengalami hujan lebat, angin kencang hingga petir pada hari Rabu (31/1/2024) hingga Kamis (1/2/2024).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah mengumumkan peringatan dini cuaca ekstrem yang harus diwaspadai oleh masyarakat di sejumlah wilayah.

Ada sekitar 26 wilayah yang akan dilanda cuaca ekstrem.

Kondisi ini disebabkan sirkulasi siklonik yang terpantau di Samudera Pasifik utara Papua Barat dan di Samudra Hindia barat daya Jawa.

Sirkulasi siklonik membentuk daerah perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang dari perairan timur Filipina hingga laut Sulawesi, perairan utara Papua dan Samudra Hindia barat daya Banten.

Daerah konvergensi lainnya juga terpantau memanjang di Jambi hingga Lampung, Banten hingga Jawa Barat, Kalimantan Selatan hingga Kalimantan Tengah, Maluku Tenggara, Papua, Laut Flores, dan Laut Banda.

Sirkulasi siklonik juga memicu adanya daerah pertemuan angin (konfluensi).

Konfluensi tersebut terpantau di Samudera Pasifik Utara, Laut Natuna, Samudra Hindia sebelah barat Lampung, Laut Jawa, Laut Flores, Laut Banda, dan Laut Arafuru.

Peningkatan kecepatan angin permukaan mencapai lebih dari 25 knot terpantau di Laut China Selatan, Laut Sulu, Laut Filipina, dan Laut Arafuru yang dapat meningkatkan potensi gelombang tinggi di sekitar wilayah perairan tersebut.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Jabodetabek Hari Ini, Rabu 31 Januari 2024

Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat hingga Petir pada 31 Januari-1 Februari 2024

Rabu, 31 Januari 2024:

Wilayah berpotensi hujan lebat, petir, dan angin kencang:

  • Sumatera Barat
  • Kepulauan Riau
  • Bengkulu
  • Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Kepulauan Bangka Belitung
  • Lampung
  • Banten
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • DI Yogyakarta
  • Jawa Timur
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Selatan
  • Sulawesi Tenggara
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua Barat
  • Papua.

Wilayah berpotensi hujan, petir, dan angin kencang:

  • Aceh
  • DKI Jakarta
  • Nusa Tenggara Barat
  • Nusa Tenggara Timur

Baca Juga: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan dan Banjir Rob di Awal Februari 2024

Kamis, 1 Februari 2024:

Wilayah berpotensi hujan lebat, petir, dan angin kencang: 

  • Sumatera Barat
  • Riau
  • Kepulauan Riau
  • Bengkulu
  • Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Kepulauan Bangka Belitung
  • Lampung
  • Banten
  • Jawa Barat
  • Jawa Tengah
  • DI Yogyakarta
  • Jawa Timur
  • Nusa Tenggara Barat
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tenggara
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua Barat
  • Papua.

Wilayah berpotensi hujan, petir, dan angin kencang:

  • Aceh
  • Bali
  • Nusa Tenggara Timur
  • Sulawesi Barat

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm