Pihaknya juga membuka lebar bagi para penggiat industri kreatif, seperti budayawan seniman untuk mengembangkan konten di dalam destinasi baru ini.
“Balekambang sebagai pusat budaya Jawa sudah kita revitalisasi. Tinggal tugas masyarakat para budayawan seniman untuk membantu merawat dan mengisi dengan konten yang kreatif. Seperti gamelan, wayang orang, ketoprak," ucap dia.
"Atau aktivitas lain yang melibatkan anak muda, dan teman kreatif lainnya,” tambahnya.
Revitalisasi Taman Balekambang tidak berhenti sampai di sini. Pihaknya juga akan mengembangkan Pasar Ikan Balekambang yang letaknya bersebelahan agar lebih modern. Ia juga akan memperbaiki kolam renang.
“Insyaallah nanti dikelola profesional oleh pengelola. Balekambang belum selesai. Kita perbaiki kolam renang. Pasar ikannya jadi lebih modern,” jelasnya.
Meski akan menjadi destinasi baru, pihaknya masih belum bisa menargetkan berapa pengunjung yang hadir di tempat ini.
“Sambil jalan (targetnya). Yang penting ini bisa jadi destinasi baru. Destinasi kebanggaan warga Solo,” ungkapnya.
Penulis : Ika Andriani
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News