3 Film Terlaris yang Dibintangi Fedi Nuril

16 Februari 2024 13:35 WIB
 Fedi Nuril
Fedi Nuril ( Kompas.com)

Karena jumlah penontonnya terbanyak yakni lebih dari 3,8 juta orang. 

Atas keberhasilannya ini dan sekaligus untuk memenuhi permintaan penggemarnya, akhirnya pada tahun 2017 MD Picture bersama Sutradara Guntur Soeharjanto kembali menghadirkan Ayat-ayat Cinta jilid kedua.

2. 5 cm (2012) 

Film yang mengisahkan tentang persahabatan antara lima orang yakni Genta, Arial, Zafran, Riani, dan Ian ini berhasil menjadi salah satu film terpopuler di Indonesia.

Dalam film ini, Fedi Nuril berperan sebagai Genta yang sudah menjalin persahabatan selama 10 tahun dengan keempat orang tadi.

Hingga pada suatu titik, mereka berlima merasa jenuh akan persahabatannya dan memutuskan untuk fokus pada kehidupannya masing-masing selama 3 bulan.

Setelah itu, mereka merasa rindu antara satu sama lain sehingga memutuskan untuk mendaki gunung bersama-sama.

Film 5 cm ini juga menjadi salah satu film paling laris yang dibintangi oleh Fedi Nuril. Pasalnya, pada lima hari awal penayangan, film ini sudah menembus 500 ribu penonton.

Baca Juga: Sinopsis 'Agak Laen', Kisah Konyol Empat Penjaga Rumah Hantu

3. Surga yang Tak Dirindukan  (2015)

Lagi-lagi, film terlaris yang dibintangi Fedi Nuril merupakan sebuah film bernuansa religi.

Film Surga yang Tak Dirindukan mengisahkan tentang Pras yang diperankan oleh Fedi Nuril yang menikah dengan perempuan bernama Arini.

Pasangan ini diceritakan semakin bahagia ketika mendapatkan buah hati pertamanya.

Akan tetapi, tidak berselang lama keadaan bahagia itu berubah.

Tepatnya ketika Pras menolong seorang perempuan yang selamat dari kecelakaan mobil.

Perempuan bernama Mei Rose itu sedang mengandung dan depresi ketika mencoba bunuh diri.

Karena merasa terdesak, Pras berusaha menolong perempuan itu, bahkan sampai rela bertanggung jawab atas anak yang dikandung oleh Mei Rose tersebut.

Film ini menjadi film terlaris pada tahun 2015 sekaligus menjadi salah satu film yang turut membuat Fedi Nuril dijuluki sebagai bapak poligami Indonesia berkat perannya tersebut.

Nah itu tadi top tiga film paling laris yang dibintangi oleh Fedi Nuril, jadi sekarang udah gak asing lagi sama sosok Fedi Nuril lagi kan Sahabat Sonora?

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm