Truk Muatan Material Pembangunan Tol Solo-Jogja Terperosok di Sragen

16 Februari 2024 16:30 WIB
Truk terperosok di sawah sragen
Truk terperosok di sawah sragen ( kompas.com)

Penulis : Ika Andriani

Sragen, Sonora.ID – Akibat jalan sempit, satu unit truk pengangkut material pembangunan Tol Solo-Jogja terperosok ke sawah di Desa Pilangsari, Kecamatan Ngrampal, Kabupaten Sragen.

Truk tersebut mengangkut kabel strand seberat 20 ton. Sopir dan kernet tidak terluka. Seperti menurut pengakuan Muryani, sopir truk.

 "Saya dan kernet tidak terluka," ucap dia.

Terperosoknya truk tersebut terjadi pada Jumat (16/2/2024) sekitar pukul 03.30 WIB.

Pada jam tersebut tidak banyak orang yang melintas di jalan tersebut, sehingga truk belum dievakuasi hingga matahari terbit.

Truk tersebut bernomor polisi L-8657-AF.

Baca Juga: DPC PDIP Klaten Lakukan Verifikasi Pemilu

Muryani, mengatakan bahwa ia awalnya dari Surabaya, Jawa Timur menuju ke Yogyakarta.

Ia mengaku tidak mengantuk saat kejadian truk yang dikemudikannya terperosok ke sawah pada jam subuh itu.

"Saya tidak ngantuk waktu itu, saya salah jalur dikit, rencananya memang mau putar balik," terangnya.

Pada saat tiba di simpang 4 Pilangsari, Muryani berbelok ke kiri menuju Terminal Pilangsari.

Di sebelah selatan Terminal Pilangsari, Muryani melihat jalan yang semakin menyempit.

Muryani pun khawatir truk besarnya itu tidak bisa atau tidak boleh melintas di jalan tersebut.

"Dari arah Terminal, sampai di sini kok jalannya semakin sempit, lalu mau putar balik," katanya kepada TribunSolo.com, Jumat (16/2/2024).

Ia pun memutuskan untuk putar balik dengan memanfaatkan pekarangan warga yang agak luas.

Hingga akhirnya Muryani pun sudah bisa memasukkan truknya ke dalam pekarangan.

Saat hendak mundur, ban belakang truknya sudah masuk ke dalam parit.


Sehingga, Muryani pun tidak bisa menguasai truknya hingga akhirnya terperosok ke sawah yang ada di kiri jalan.

"Ban belakang tahu-tahu sudah amblas, sudah diatasi pakai rem, tetap tidak bisa," ujarnya.

Berdasarkan pantauan TribunSolo.com di lapangan, truk tersebut belum dievakuasi hingga pukul 07.32 WIB.

Dimana, setengah badan truk bagian belakang terperosok ke sawah, dan setengah badan truk bagian depan melintang di tengah jalan.

Setengah dari badan jalan tertutup badan truk, sehingga arus lalu lintas di jalan tersebut pun tersendat

Meski begitu, kendaraan baik roda dua maupun roda empat masih bisa melintas.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm