Sonora.ID – Apakah kamu sering merasa sulit tidur? Berikut ini ada cara agar cepat tidur tanpa harus mengonsumsi obat tidur.
Tidur adalah solusi terbaik untuk tubuh yang sedang lelah agar bisa mendapatkan energi baru kembali.
Namun, sayangnya tidak semua orang bisa merasakan tidur yang nyenyak dan berkualitas. Banyak orang yang mengalami insomnia dan tentunya itu bisa membahayakan kesehatan.
Berikut ini ada cara agar cepat tidur yang bisa kamu coba untuk mengatasi insomnia dan kamu bisa tidur nyenyak semalaman.
Baca Juga: 10 Dongeng Lucu Buat Pacar: Gurauan Romantis Pengantar Tidur
Cara agar cepat tidur
Metode militer
Melansir dari laman Sajiansedap.grid.id yang mengutip dari Healthline, ada beberapa metode yang dikatakan bisa membantu tidur lebih cepat, salah satunya metode militer.
Bahkan dengan cara ini kamu hanya membutuhkan waktu sekitar 10 hingga 60 detik lho.
Cara ini biasanya digunakan oleh para anggota militer yang ingin beristirahat dengan cepat di berbagai macam kondisi karena biasanya mereka memiliki jadwal tidur yang tidak konsisten.
Berikut ini langkah-langkah untuk tidur cepat dengan metode militer:
Baca Juga: Mendengarkan Musik Sebelum Tidur Memiliki Beragam Manfaat, Simak Ulasannya!
Teknik pernapasan 4-7-8
Selain metode militer, kamu juga bisa menggunakan metode lain yang disebut dengan teknik pernapasan 4-7-8 yang diciptakan oleh profesor asal University of Arizona, Andrew Weil.
Teknik pernapasan 4-7-8 ini tercipta dari teknik pengendalian napas pranayama yang umum di olahraga Yoga.
Teknik pernapasan ini bisa membantu seseorang terlelap dalam kurun waktu 60 detik, namun untuk pemula kemungkinan akan butuh waktu sedikit lebih lama hingga 120 detik atau dua menit.
Berikut ini langkah teknik pernapasan 4-7-8:
Menurut Sleep Foundation, tidur yang cepat dan nyenyak pada dasarnya dipengaruhi oleh gaya hidup dan rutinitas tidur harian.
Oleh sebab itu, kamu perlu konsisten terhadap waktu tidur dan bangun tidur. Kamu juga harus mengurangi asupan kafein, nikotin, dan juga alkohol.
Hal lain yang juga harus diingat adalah, kamu sebaiknya menghindari penggunaan perangkat elektronik menjelang waktu tidur seperti bermain handphone atau laptop.
Pastikan juga keadaan kamar dalam cahaya yang gelap, sejuk, serta bebas dari gangguan.
Jika kamu masih kesulitan tidur, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter.