Bahan:
5 butir telur ayam, rebus lalu kupas
250 gr daging giling tanpa lemak
1 butir telur ayam, kocok
½ sdt merica bubuk
3 sdm tepung maizena
½ sdt garam
Bahan saus:
1 sdm margarin
2 sdm tepung terigu
1 bawang merah iris lalu haluskan
1 siung bawang putih iris lalu haluskan
½ sdt merica bubuk
1 sdt pala bubuk
½ sdt garam
200 ml air
1 sdm kecap manis
Cara membuat bistik telur:
Rebus 5 telur yang sudah disiapkan sampai matang, jika sudah matang kupas telur lalu sisihkan
Siapkan daging giling di wadah lalu masukkan ½ sdt merica, 3 sdm tepung maizena dan ½ sdt garam lalu aduk rata, setelah rata bagi menjadi 5 bagian.
Balut telur rebus dengan adonan daging berbumbu hingga terlapisi semua. Lakukan hal yang sama pada telur lainnya.
Setelah semua terlapisi, siapkan panci pengkukus lalu kukus selama 30 menit hingga matang.
Jika sudah matang angkat lalu sisihkan
Haluskan bawang putih dan bawang merah untuk landasan membuat saus.
Panasakan wajan dan masukkan margarin lalu tumis bawang yang sudah dihaluskan hingga harum
Setelah harum, masukkan tepung terigu lalu aduk rata.
Tuang air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga menjadi adonan yang kalis dan tidak berbutir lalu masukkan sisa bumbu yang lain dan aduk rata.
Setelah saus matang, letakkan bistik telur di piring lalu siram dengan saus. Bistik telur siap disajikan.
Baca Juga: Resep Kue Cucur Gula Merah yang Mudah, Empuk, dan Renyah