3 Gerakan Olahraga yang Paling Cepat Membakar Lemak di Perut

13 Maret 2024 16:36 WIB
Illustrasi Perut buncit
Illustrasi Perut buncit ( freepik)

Sonora.ID – Berikut ulasan selengkapnya mengenai “3 Olahraga yang Paling Cepat Membakar Lemak di Perut”.

Lemak di perut menjadi salah satu masalah yang cukup mendasar. Umumnya penumpukan lemak di perut akan menyebabkan perut menjadi lebih buncit dari pada biasanya.

Kemudian bisa beresiko mengalami masalah-masalah kesehatan yang cukup berbahaya. Salah satu masalah kecesehatan yang rentan dialami adalah hadirnya penyakit diabetes tipe 2 atau obesitas.

Maka dari itu pentingnya untuk melakukan olahraga agar lemak pada perut terbakar dan otot pada perut mengalami pembentukan.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan perut yang buncit salah satunya melakukan Latihan kekuatan perut yang melibatkan seluruh tubuh.

Lalu olahraga apa sajakah yang mampu membakar lemak perut dengan cepat? Dikutip dari WebMD via Kompas.com berikut beberapa olaraga yang bisa dilakukan untuk mengempiskan lemak perut.

Baca Juga: 8 Manfaat Lari Sore, Cocok Buat Kamu yang Sulit Bangun Pagi!

1. Olahraga aerobik atau kardio

Salah satu olahraga terbaik untuk menurunkan kadar lemak perut adalah dengan melakukan olahraga kardio.

Minimal lakukan olahraga kardio selama 30 menit maka akan mendapatkan manfaat yang cukup efektif dalam menurunkan jumlah lemak pada perut.

Adapun beberapa olaharaga aerobik atau kardio yang bisa dilakukan yakni jalan cepat, lari, bersepeda, dan berenang.

High-intensity interval training (HIIT) High-intensity interval training (HIIT) adalah jenis olahraga yang menggabungkan olahraga dengan intensitas tinggi dengan periode istirahat.

Melakukan olahraga HIIT sudah terbukti dapat mengurangi lemak perut, mengontrol berat badan, dan meningkatkan kondisi fisik secara umum.

2. Latihan beban

Latihan beban dapat membentuk otot sehingga kalori dapat dibakar dengan lebih efektif, bahkan ketika tubuh sedang beristirahat.

Latihan kekuatan, termasuk latihan beban, sudah terbukti dapat meningkatkan lean weight, atau massa tubuh bebas lemak, dan meningkatkan metabolisme secara bersamaan.

3. Latihan otot perut

Latihan perut menarget otot-otot di area perut sehingga bisa membuatnya lebih ramping dan rata.

Beberapa jenis latihan perut yang bisa dicoba, yakni plank, bicycle crunches, abdominal crunches, dan leg lift.

Meskipun mengecilkan perut buncit lebih sulit jika dibandingkan dengan area tubuh yang lainnya, Anda tetap diimbau untuk berolahraga setidaknya selama 150 menit seminggu untuk meningkatkan kesehatan tubuh serta menurunkan berat badan.

Baca Juga: 3 Olahraga yang Sebenaarnya Berbahaya untuk Tubuh Manusia.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm