Jadwal Buka Puasa Hari Ini Jogja dan Sekitarnya, Jumat 22 Maret 2024

22 Maret 2024 17:05 WIB
Ilustrasi jadwal buka puasa hari ini Jogja dan sekitarnya 22 Maret 2024.
Ilustrasi jadwal buka puasa hari ini Jogja dan sekitarnya 22 Maret 2024. ( Pixabay/ekrem)

Sonora.ID - Simak jadwal buka puasa hari ini Jogja dan sekitarnya pada Jumat, 22 Maret 2024, yang merupakan hari Ramadhan ke-11 bagi NU dan ke-12 bagi Muhammadiyah.

Hari mengawali puasa yang ditetapkan Pemerintah dan ditetapkan Muhammadiyah berbeda, tapi satu hal yang sama adalah jam atau jadwal buka puasa.

Setiap daerah di Indonesia memiliki waktu imsakiyah dan waktu sholat berbeda-beda, sehingga mengetahui waktu berbuka untuk daerah domisili Anda adalah keputusan yang tepat.

Misalnya saja, untuk Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (Jogja), antara satu kota/kabupaten di provinsi yang sama bisa punya perbedaan waktu adzan sekitar satu atau dua menit.

Baca Juga: 2 Hadits tentang Sedekah di Bulan Ramadhan: Arab, Latin, dan Artinya

Untuk itu, dikutip dari Bimas Islam Kementrian Agama (Kemenag), ketahui jadwal adzan Maghrib beserta Isya untuk daerah Jogja dan sekitarnya.

Jadwal Buka Puasa Hari Ini Jogja dan Sekitarnya Jumat 22 Maret 2024

Kota Jogja
Magrib: 17.52 WIB
Isya: 19.00 WIB

Kabupaten Bantul
Magrib: 17.52 WIB
Isya: 19.01 WIB

Kabupaten Gunungkidul
Magrib: 17.51 WIB
Isya: 19.00 WIB

Kabupaten Kulon Progo
Magrib: 17.53 WIB
Isya: 19.01 WIB

Kabupaten Sleman
Magrib: 17.52 WIB
Isya: 19.00 WIB

Doa Buka Puasa

Jika daerah Anda telah memasuki waktu buka puasa, simak lima pilihan doa buka puasa yang bisa Anda baca dikutip dari laman MUI.

Doa 1

ذَهَبَ الظَّمَأُ، وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الْأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللَّهُ

Dzahabazh zhama’u wabtallatil ‘uruuqu, wa tsabatal ajru in syaa Allah

Artinya: “Telah hilang dahaga, dan telah basah tenggorokan, dan telah ditetapkan pahala insya Allah.” (HR. Abu Daud no. 2010)

Baca Juga: Jadwal Buka Puasa Hari Ini Makassar, Jumat 22 Maret 2024

Doa 2

اللَّهُمَّ لَكَ صُمْتُ، وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ

Allahumma laka shumtu wa ‘alaa rizqika afthartu

Artinya: “Ya Allah, untuk-Mu aku berpuasa, dan dengan rezeki-Mu aku berbuka.” (HR. Abu Daud no. 2011)

Namun, doa yang dibaca masyarakat Indonesia memiliki tambahan dan hal tersebut bukanlah masalah.

اللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْت بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ

Allahummalakasumtu wabika aamantu wa’alarizqika afthortu birohmatikaya ar-hamarrahimin

Artinya: “Ya Allah Dzat yang Maha Pemurah dari segalanya, untuk-Mu aku berpuasa dan dengan rizki dan kasih sayang-Mu aku berbuka.”

Doa 3

الحَمْدُ لِلَّهِ الَّذي أعانَنِي فَصَمْتُ، وَرَزَقَنِي فأفْطَرْتُ

Alhamdulillahilladzi a’aananii fashamtu, wa razaqanii faafthartu

Artinya:” Segala puji bagi Allah yang menolongku maka aku dapat berpuasa, dan yang telah memberiku rezeki sehingga aku dapat berbuka.” (HR. Ibnu Sunni)

Baca Juga: Doa 10 Hari Kedua Bulan Ramadhan Lengkap Per Hari: Arab,Latin dan Arti

Doa 4

اللَّهُمَّ لَكَ صُمْنا، وَعلى رِزْقِكَ أَفْطَرْنا، فَتَقَبَّلْ مِنَّا إنَّكَ أنْتَ السَّمِيعُ العَلِيمُ

Allahumma shumnaa, wa ‘alaa rizqika aftharnaa, fataqabbal Minna innaka antas samii’ul ‘aliim

Artinya: “Ya Allah, karena Kamu kami berpuasa, dan dengan rizki-Mu kami berbuka, maka terimalah (puasa) kami, sesungguhnya Engkau Maha Mendengar dan Maha Mengetahui.” (HR: Ibnu Sunni)

Doa 5

اللهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ بِرَحْمَتِكَ الَّتِي وَسِعَتْ كُلَّ شَيْءٍ أَنْ تَغْفِرَ لِي

Allahumma inni asaluka birahmatikallatii wasi’at kulla syaiin antaghfira lii

Artinya: “Ya Allah, aku memohon kepada-Mu dengan rahmat-Mu yang meliputi segala sesuatu, agar Engkau mengampuniku.” (Lihat selengkapnya: al-Nawawi, al-Adzkar, hlm. 190)

Demikian tadi jadwal buka puasa hari ini Jogja dan sekitarnya pada Jumat, 22 Maret 2024. Semoga bermanfaat!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm