Sonora.ID - Berikut ini contoh soal keliling lingkaran lengkap beserta jawabannya.
Contoh soal keliling lingkaran ini terdiri dari 10 soal yang dilengkapi dengan pembahasannya.
Dengan begitu dapat digunakan untuk siswa sebagai panduan belajar.
Daripada pensaran, berikut ini 10 contoh soal keliling lingkaran, simak:
Rumus lingkaran:
Untuk bisa menghitung keliling lingkaran, ada tiga nilai yang perlu diketahui terlebih dahulu yaitu nilai Pi (π) dan jari-jari atau radius lingkaran (r) atau diameter lingkaran (d).
Adapun rumus keliling lingkaran adalah K = 2πr atau K = πd. "K" sendiri merupakan lambang keliling lingkaran. Sedangkan nilai π yaitu 22/7 atau 3,14.
Jika diketahui diameter, maka rumus keliling lingkaran adalah K = πd. Jika diketahui jari-jari, maka rumus keliling lingkaran adalah K = 2πr.
1. Sebuah lingkaran dengan panjang jari-jari 7 cm. Keliling lingkaran tersebut adalah …. cm.
2. Diketahui sebuah lingkaran memiliki jari-jari 21 cm. Tentukan berapa keliling dari lingkaran tersebut!
Pembahasan:
Diketahui:
r = 21 cm
π = 22/7
K = 2 x π x r
K = 2 x 22/7 x 21 cm
K = 44/7 X 21 cm
K = 132 cm
Jadi, keliling dari lingkaran yang memiliki jari-jari 21 cm adalah 132 cm.
Baca Juga: 15 Contoh Soal US Matematika Kelas 9 dengan Jawaban dan Pembahasan
3. Hitunglah keliling dari lingkaran yang memiliki jari-jari 15 cm!
Pembahasan:
Diketahui:
r = 15 cm
π = 3,14
K = 2 x π x r
K = 2 x 3,14 x 15 cm
K = 2 x 47,1 cm
K = 94,2 cm
Jadi, keliling dari lingkaran dengan jari-jari 15 cm adalah 94,2 cm.
Contoh Soal Keliling Lingkaran Jika yang Diketahui Diameternya
4. Diketahui sebuah lingkaran memiliki diameter 42 cm. Tentukan berapa keliling lingkaran tersebut!
Pembahasan:
Diketahui:
d = 42 cm
π = 22/7
K = π x d
K = 22/7 x 42 cm
K = 132 cm
Jadi, keliling dari lingkaran dengan diameter 42 cm adalah 132 cm.
5. Hitunglah berapa keliling lingkaran yang memiliki diameter 28 cm!
Pembahasan:
Diketahui:
d = 28 cm
π = 3,14
K = π x d
K = 3,14 x 28 cm
K = 87,92 cm
Jadi, keliling dari lingkaran dengan diameter 28 cm adalah 87,92 cm.
Baca Juga: 10 Contoh Soal Volume Balok Lengkap dengan Pembahasan Jawabannya
6. Diketahui sebuah lingkaran memiliki luas 314 cm². Berapa kira-kira keliling dari lingkaran tersebut?
Pembahasan:
Diketahui:
L = 314 cm²
π = 3,14
Untuk menentukan keliling, dicari terlebih dahulu jari-jarinya dengan menggunakan rumus luas lingkaran:
L = π x r²
314 = 3,14 x r²
r² = 314/3,14
r² = 100
r = 10
Setelah diketahui jari-jarinya 10, selanjutnya hitung kelilingnya:
K = 2 x π x r
K = 2 x 3,14 x 10
K = 2 x 31,4
K = 62,8 cm
Jadi, keliling dari lingkaran yang mempunyai luas 314 cm² adalah 62,8 cm.
7. Diketahui sebuah lingkaran mempunyai luas 1256 cm². Hitunglah berapa keliling lingkaran tersebut!
Pembahasan:
Diketahui:
L = 1256 cm²
π = 3,14
Untuk menentukan keliling, dicari terlebih dahulu jari-jarinya dengan menggunakan rumus luas lingkaran:
L = π x r²
1256 = 3,14 x r²
r² = 1256/3,14
r² = 400
r = 20
Setelah diketahui jari-jarinya 10, selanjutnya hitung kelilingnya:
K = 2 x π x r
K = 2 x 3,14 x 20
K = 2 x 62,8
K = 125,6 cm
Jadi, keliling dari lingkaran yang mempunyai luas 1256 cm² adalah 125,6 cm.
Baca Juga: 30 Contoh Soal Ujian Sekolah Matematika Kelas 9 Tahun 2024 dan Jawabannya
8. Sebuah lingkaran mempunyai jari-jari 35 cm. Hitunglah berapa keliling dari lingkarang tersebut.
Pembahasan:
Diketahui r = 35 cm
Ditanyakan K = ?
K = 2 x Л x r K = 2 x 22/7 x 35 K = 220 cm.
9. Panjang diameter suatu lingkaran adalah 28 cm. Jadi, keliling lingkaran itu adalah …. cm
Pembahasan:
Keliling lingkaran (K) = Л x d
K = 22/7 x 28 = 22 x 4 = 88 cm.
10. Luas dari sebuah lingkaran adalah 2.464 cm². Maka keliling lingkaran tersebut yaitu …. cm
Pembahasan:
L = Л x r²
2.464 = 22/7 x r²
2.464 : 22/7 = r²
2.464 x 7/22 = r²
2.464 : 22 x 7 = r²
112 x 7 = r²
r² = 784
r = √784
r = 28 cm
sehingga:
K = 2 x Л x r
= 2 x 22/7 x 28
= 44 x 4
= 176 cm.
Baca Juga: 40 Contoh Soal Ujian Sekolah/US Matematika Kelas 9 dan Jawaban