Resep Es Kopi Chocolate Frost, Bisa Pakai Bubuk Kopi Instan!

19 Mei 2024 06:00 WIB
Hasil resep Es Kopi Chocolate Frost
Hasil resep Es Kopi Chocolate Frost ( kompas.com)

Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas resep Es Kopi Chocolate Frost yang dapat kamu coba kreasikan di dapur rumah.

Menghidangkan minuman dengan cita rasa spesial dapat membuat momen berkumpul dengan keluarga di akhir pekan terasa istimewa.

Ada banyak sekali pilihan menu minuman yang dapat kamu coba kreasikan, salah satunya adalah Es Kopi Chocolate Frost.

Berikut Sonora ID bagikan resep Es Kopi Chocolate Frost yang dapat kamu coba kreasikan berdasarkan laman kompas.com.

Baca Juga: Resep Mi Tek-tek Goreng, Ide Makan Malam Praktis untuk Keluarga

Bahan-bahan Es Kopi Chocolate Frost

1. 3 sdm bubuk kopi instan

2. 300 ml air panas

3. 1 sdm gula aren

4. Sirup cokelat secukupnya

5. 1 sdm cokelat bubuk

6. 4 sdm krim cair kocok

Cara Membuat Es Kopi Chocolate Frost

Baca Juga: Resep Sayur Bening Sehat dan Nikmat: Sajian Sederhana Kaya Nutrisi

1.  Siapkan gelas dan masukkan kopi bubuk ke dalamnya. Seduh menggunakan air panas

2. Lalu, tambahkan cokelat bubuk, gula aren, dan sirup cokelat. Aduk merata

3. Kemudian, dinginkan di dalam freezer sampai setegah mengeras, kurang lebih selama empat jam

4. Jika sudah, keluarkan dari freezer dan blender sampai halus. Tuangkan kembali dalam gelas dan hias menggunakan krim kocok. Hidangkan

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm