Sonora.ID - Soal PKN Kelas 7 Semester 2 dapat digunakan sebagai bahan belajar siswa menjelang ujian akhir semester genap ini.
Soal PKN Kelas 7 Semester 2 mencakup beberapa materi, salah satunya keberagaman suku, ras, agama, dan antargolongan dalam Bhinneka Tunggal Ika.
Sebaiknya, siswa mulai latihan mengerjakan soal PKN Kelas 7 Semester 2 jauh-jauh hari agar mendapatkan nilai maksimal.
Berikut ini 40 contoh soal PKN Kelas 7 Semester 2 dan kunci jawabannya dikutip dari berbagai sumber.
1. Perhatikanlah pernyataan di bawah ini!
1) Letak strategis wilayah Indonesia.
2) Berasal dari nenek moyang yang berbeda.
3) Kondisi Negara kepulauan.
4) Perbedaan kondisi alam.
5) Perbedaan pendapatan dan mata pencaharian.
6) Keadaan transportasi dan komunikasi.
Dari pernyataan diatas mana sajakah faktor yang menyebabkan keanekaragaman bangsa Indonesia?
A. 1,2,3, dan 4
B. 2,3,4, dan 5
C. 1,3,4, dan 6
D. 3,4,5, dan 6
Jawaban: C
2. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika memiliki makna, walaupun beragam?
A. Suku bangsa, agama, ras dan antar golongan tetapi tetap satu kesatuan
B. Pemikiran tetapi tetap untuk kemajuan Indonesia
C. Indonesia negara majemuk, tetapi mampu hidup rukun
D. Peraturan tetapi tetap menjunjung hukum nasional
Jawaban: A
3. Negara Indonesia terdiri dari beberapa wilayah yang sangat luas terbentang dari Sabang sampai Merauke.
Indonesia juga mempunyai ribuan pulau yang tersebar dan menjadi tempat tinggalnya penduduk dengan ragam suku bangsa, bahasa, budaya, agama dan adat istiadat.
Arti penting dari keberagaman suku, ras, agama dan antar golongan bagi bangsa Indonesia yaitu salah satunya?
A. Penyebab konflik antar suku, agama, ras dan antar golongan
B. Penyebab banyaknya aksi demonstrasi memperjuangkan hak masyarakat
C. Keberagaman bangsa yang sangat berharga untuk mencapai tujuan
D. Keberagaman merupakan masalah biasa yang tidak perlu dibahas
Jawaban: C
Baca Juga: 30 Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester 2 Kurikulum Merdeka
4. Suatu bentuk kerja sama atau gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara bisa dilihat dalam kehidupan …
A. Sosial politik, ekonomi, pertahanan dan keamanan, serta kehidupan umat beragama.
B. Sosial politik, ekonomi, pertahanan dan keamanan, serta sistem peradilan.
C. Hukum, ekonomi, keamanan dan pertahanan, juga kehidupan umat beragama.
D. Perdagangan, keamanan dan pertahanan, hukum, juga kehidupan umat beragama.
Jawaban: A
5. Keberagaman dalam masyarakat apabila tidak dibina dengan baik akan menjadi permasalahan karena menimbulkan perasaan kedaerahan dan kesukuan yang berlebihan sehingga …
A. Mengancam keutuhan bangsa dan Negara
B. Menjadikan identitas dan jati diri bangsa Indonesia
C. Mengabaikan kepentingan nasional
D. Mengabaikan Program Pemerintah Pusat
Jawaban: A
6. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang dijadikan dasar untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia terdapat pada …
A. Lambang Negara Republik Indonesia, yaitu Burung Garuda Pancasila
B. Naskah asli Undang-Undang dasar 1945 sebelum Amandemen
C. Diktum Dekrit Presiden 5 Juli 1959
D. Ketetapan MPR No. XX Tahun 1966
Jawaban: A
7. Ras Malayan-Mongoloid tersebar di pulau sebagai berikut adalah ….
A. Sumatera, Jawa, Bali, Madura, Kalimantan, Sulawesi
B. Batam, Nusa Tenggara Timur, Papua, Maluku
C. Maluku, Bangka-Belitung, Papua, Nusa Tenggara Timur
D. Sumatera, Jawa, Bali, Madura, Nusa Tenggara Timur
Jawaban: A
8. Suku Dayak merupakan suku bangsa Indonesia yang asal aslinya adalah ….
A. Pulau Kalimantan
B. Pulau Bali
C. Pulau Karimun
D. Pulau Bawean
Jawaban: A
9. Di bawah ini merupakan usaha-usaha untuk melestarikan budaya bangsa, kecuali…
A. Memasukkan nilai-nilai budaya bangsa melalui kurikulum pendidikan dasar di sekolah
B. Mengadakan pertukaran budaya antar wilayah
C. Memberikan dukungan moril dan materiil dalam upaya pembinaan sanggar budaya
D. Menjadikan budaya asing sebagai budaya bangsa
Jawaban: A
10. Dengan adanya ideologi dimaksudkan untuk mendidik masyarakat agar ...
A. Dapat mengemukakan pendapat sesuai dengan suara hati
B. Tidak ada pemaksaan terhadap suatu peraturan
C. Dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat
D. Bertingkah laku sesuai dengan norma yang berlaku
Jawaban: D
11. Secara historis nilai-nilai pancasila itu sudah dimiliki oleh bangsa Indonesia sejak…
A. Dipimpin oleh rakyatnya sendiri
B. Pra kemerdekaan Indonesia
C. Proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945
D. Bangsa Indonesia itu sudah bisa berdiri sendiri
Jawaban: B
12. Konstitusi dalam arti hukum memerlukan syarat, yaitu …
A. Bentunya sebagai naskah tertulis merupakan undang undang yang berlaku dalam suatu Negara
B. Isinya merupakan suatu kebiasaan di masyaraka
C. Merupakan suatu kesepakatan antara dua belah pihak
D. Ditetapkan oleh masyarakat setempat
Jawaban: A
Baca Juga: 30 Contoh Soal PAT IPA Kelas 7 Semester 2 Kurikulum Merdeka & Jawaban
13. Ideologi dapat dijadikan suatu pedoman dalam suatu kegiatan untuk mewujudkan…
A. Kebenaran dan keadilan
B. Nilai yang termuat didalamnya
C. Kebersamaan
D. Kebebasan dalam berfikir
Jawaban: A
14. Ideologi terbuka, mengandung makna bahwa nilai-nilai ideologi…
A. Terbuka terhadap pemikiran dan perkembangan baru di masyarakat
B. Tidak dapat dikompromikan dengan kemauan masyarakat
C. Terbuka terhadap pengaruh yang datangnya dari Negara lain
D. Tidak dapat dipaksakan oleh Negara lain
Jawaban: A
15. Perilaku yang kurang sesuai dengan kreteria Nasionalisme Pancasila yaitu…
A. Ikut bekerja bakti di kampong
B. Hanya bergaul dengan kelompoknya saja
C. Menghormati orang lain
D. Berbuat secara adil dan benar
Jawaban: B
16. Menghargai orang lain merupakan sikap orang yang merdeka,oleh sebab itu kebebasan yang diperoleh hendaknya....
A. dipergunakan sebagai alat menjadikan orang lain menjadi keluarga dalam rumah tangga
B. dipergunakan sebagai alat menjadikan orang lain merasa resah tidak bahagia
C. dipergunakan alat menjadikan orang lain tidak bahagia
D. dipergunakan sebagai alat orang lain merasa sejahtera dan bahagia
Jawaban: D
17. Penerapan nilai-nilai pancasila dapat dibangun dan ditumbuhkembangkan melalui proses…
A. Sosialisasi dengan masyarakat
B. Pembelajaran tentang nilai dan sikap yang sesuai dengan pancasila
C. Perkembangan dan pertumbuhan sifat manusia
D. Pembenahan diri
Jawaban: B
18. Penyimpangan konstitusi pada masa orde baru adalah…
A. Penyelenggara yang otoriter
B. Presiden adalah mandataris MPR
C. Presiden mengangkat duta dan konsul
D. Presiden mengangkat menteri Negara
Jawaban: A
19. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang dijadikan dasar untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia terdapat pada …..
A. Lambang Negara Republik Indonesia, yaitu Burung Garuda Pancasila
B. Naskah asli Undang-Undang dasar 1945 sebelum Amandemen
C. Diktum Dekrit Presiden 5 Juli 1959
D. Ketetapan MPR No. XX Tahun 1966
Jawaban: A
20. Bhinneka Tunggal Ika mengandung makna meskipun bangsa Indonesia terdiri atas beraneka ragam suku bangsa, adat istiadat, ras dan agama namun keseluruhannya itu merupakan …..
A. Satu kesatuan, yaitu bangsa dan Negara Indonesia
B. Satu kesatuan, yaitu bangsa yang berdasarkan Pancasila
C. Satu kesatuan, yaitu bangsa yang telah Merdeka dan berdaulat
D. Warga Negara Indonesia yang berjiwa Pancasila
Jawaban: B
21. Bhinneka Tunggal Ika merupakan semboyan negara Indonesia sebagai dasar untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan Indonesia, di mana kita harus ...
A. Membudayakan kepada masyarakat luas terutama di pedesaan
B. Selalu mengenang makna semboyan tersebut agar bias hidup rukun
C. Menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari
D. Berusaha memahami makna semboyan tersebut agar biasa hidup rukun
Jawaban: C
Baca Juga: 30 Contoh Soal PAT Bahasa Inggris Kelas 7 Semester 2 Kurikulum Merdeka
22. Arti penting dari memahami keberagaman dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika dapat meningkatkan ketahanan nasional sehingga mampu …
A. Untuk menghadapi serangan militer negara lain
B. Mengimbangi kekuatan senjata negara-negara maju
C. Bersaing dalam kemajuan kebudayaan dengan negara tetangga
D. Untuk tumbuh menjadi bangsa yang besar dan kuat
Jawaban: D
23. UUD 1945 merupakan peraturan Negara yang tertinggi dalam…
A. Urutan perundangan
B. Tata urutan perundang-undangan
C. Negara republic Indonesia
D. Hararki hukum Indonesia
Jawaban: B
24. Terjadinya pelanggaran terhadap suatu peraturan dapat menyebabkan …..
A. Keresahan masyarakat
B. Turunnya martabat
C. Cita-cita yang kandas
D. Penderitaan yang berkepanjangan
Jawaban: A
25. Apabila perpu yang dibuat oleh presiden tidak mendapat persetujuan dari DPR maka ...
A. Diajukan ke persidangan selanjutnya
B. Dicabut
C. Tetap disahkan
D. Direvisi
Jawaban: B
26. Proses penyusunan peraturan perundang-undangan dimulai dengan tahap inisiasi yaitu…
A. Munculnya gagasan dalam masyarakat
B. Penampungan gagasan dari berbagai sumber
C. Perumusan dalam bahasa hokum
D. Pengundangan dalam lembaran Negara
Jawaban: A
27. Salah satu manfaat adanya peraturan perundang- undangan adalah…
A. Menghambat kreatifitas masyarakat
B. Mengatur kehidupan masyarakat
C. Menjaga keamanan dan ketertiban
D. Memperluas KKN
Jawaban: B
28. UUD 1945 isinya telah banyak mengalami perubahan, hal ini disebabkan…
A. Masyarakat yang senantiasa berkembang
B. Anjuran pemerintah
C. Tuntutan masyarakat yang meminta untuk dirubah
D. Disesuaikan dengan dinamika perkembangan masyarakat
Jawaban: D
29. RUU yang diajukan oleh presiden maupun DPR diproses melalui…
A. Permusyawaratan dalam persdidangan DPR secara demokratis
B. Pemilihan umum
C. Beberapa kali masa sidang
D. Proses yang rumit
Jawaban: A
30. Kolaborasi dalam mendepak penjajah untuk mencapai kemerdekaan tanpa dibatasi oleh perbedaan suku bangsa, adat istiadat, agama merupakan bukti nyata kemampuan bangsa Indonesia dalam hal …
A. Berkompromi dengan penjajah
B. Mempersatukan perbedaan yang ada
C. Berdialog dengan penjajah
D. Membentuk organisasi politik
Jawaban: B
31. Suatu bentuk kerja sama atau gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara bisa dilihat dalam kehidupan …
A. Sosial politik, ekonomi, pertahanan dan keamanan, serta kehidupan umat beragama.
B. Sosial politik, ekonomi, pertahanan dan keamanan, serta sistem peradilan.
C. Hukum, ekonomi, keamanan dan pertahanan, juga kehidupan umat beragama.
D. Perdagangan, keamanan, dan pertahanan, hukum, juga kehidupan umat beragama.
Jawaban: A
32. Tuhan menciptakan perbedaan pada setiap manusia dan perbedaan itu merupakan….
A. Suatu masalah yang wajib kita hindari
B. Suatu masalah yang perlu menjadi perhatian
C. Mengabaikan kepentingan nasional
D. Suatu kondisi yang perlu diwaspadai
Jawaban: C
33. Keberagaman dalam masyarakat apabila tidak di bina dengan baik akan menjadi permasalahan karena akan menimbulkan perasaan kedaerahan dan kesukuan yang berlebihan yang berakibat …
A. Mengancam keutuhan bangsa dan Negara
B. Merupakan identitas dan jati diri bangsa Indonesia
C. Mengabaikan kepentingan nasional
D. Mengabaikan Program Pemerintah Pusat
Jawaban: A
34. Ditinjau dari aspek Sosial Budaya penjelasan, bahwa masyarakat Indonesia di warnai oleh berbagai macam perbedaan yaitu perbedaan …..
A. Suku, ras, agama, budaya, dan bahasa
B. Suku, ras, mata pencarian, budaya, dan bahasa
C. Jumlah kekayaan, ras, agama, kebudayaan, dan bahasa
D. Suku, nasib dan cita-cita, agama, kebudayaan, dan bahasa
Jawaban: A
35. Keberagaman suku, agama, ras dan antar golongan yang terjadi di Indonesia harus kita maknai sebagai …..
A. Aset nasional
B. Alat politik
C. Perbedaan yang unik
D. Kodrat Manusia
Jawaban: A
36. Bagi bangsa Indonesia keberagaman suku, bangsa, budaya, agama, ras, dan antar golongan apabila dikelola dengan baik merupakan …..
A. Kekayaan bangsa yang sangat berharga
B. Mendorong percepatan pembangunan daerah
C. Sumber pendapatan di daerah-daerah
D. Modal pokok dalam pembangunan nasional
Jawaban: A
37. Suatu upaya untuk menekan terjadinya korupsi di Indonesia dengan cara…
A. Menjadikan korupsi sebagai suatu pengalaman
B. Meneliti hasil kekayaan Negara
C. Menghukum seberat-beratnya koruptor
D. Hanya disuruh mengganti uang saja
Jawaban: C
38. Di Indonesia kasus korupsi sulit diberantas, salah satunya disebabkan oleh ...
A. Lemahnya hokum di Indonesia
B. Hakim yang dapat dipermainkan
C. Negara yang super power
D. Aparat penegak hokum takut pada pemerintah yang berkuasa
Jawaban: A
39. Adanya perbedaan kelas dalam lapisan masyarakat menyebabkan timbulnya..
A. Kelas sosial
B. Interaksi sosial
C. Komunitas sosial
D. Integrasi nasional
Jawaban: A
40. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika muncul pada masa kerajaan...
A. Mataram Kuno
B. Majapahit
C. Sriwijaya
D. Kutai
Jawaban: B
Demikian 40 contoh soal PKN Kelas 7 Semester 2 dan kunci jawabannya sebagai bahan belajar siswa.