Bakal Sembelih Hewan Kurban Berkualitas, BAZNAS Kalsel Pastikan Penyaluran Tepat Sasaran

30 Mei 2024 11:40 WIB
Proses penimbangan daging kurban oleh BAZNAS Kalsel pada Iduladha tahun lalu
Proses penimbangan daging kurban oleh BAZNAS Kalsel pada Iduladha tahun lalu ( )

Banjarmasin, Sonora.ID - BAZNAS Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) memastikan penyaluran hewan kurban melalui program Kurban Berkah 1445 H tepat sasaran dan berkualitas.

"Kami memprioritaskan daerah yang jarang menikmati hewan kurban untuk penyaluran daging kurban tahun ini," ujar Wakil Ketua II BAZNAS Kalsel, Gurdani Syukur, pada Rabu (29/05).

Menurutnya, beberapa titik desa di Batola menjadi target penyaluran hewan kurban.

BAZNAS Kalsel, lanjut Gurdani, memastikan bahwa daging kurban akan diterima dalam keadaan masih segar dan baik dengan membatasi jarak penyaluran tidak melebihi 30 KM dari pusat penyembelihan.

"Untuk daerah yang agak jauh, kami akan mengirimkan hewan kurban langsung ke daerah tersebut," jelas Gurdani.

Baca Juga: Penilaian Perkantoran Ramah Lingkungan Lingkup Pemprov Kalsel, Dishut Juara, 21 SKPD Dapat Rapor Hitam

Ia menambahkan, pengalaman BAZNAS Kalsel dalam penyaluran hewan kurban pun terbilang istimewa.

BAZNAS Kalsel pernah menjangkau daerah pegunungan Meratus di Hulu Sungai Tengah, Balangan, Hulu Sungai Selatan dan Kabupaten Banjar di Paramasan dan harus bermalam sebelum pelaksanaan penyembelihan.

"Namun, kami merasa bahagia sekali bisa berbagi dengan mereka yang benar-benar membutuhkan. Masyarakat sekitar pun sangat merasa terbantu dan diperhatikan karena BAZNAS Kalsel memberikan perhatian khusus kepada saudara yang jauh dari perkotaan," ungkap Gurdani.

Selain fokus pada penyaluran, BAZNAS Kalsel juga menjalin kerjasama dengan beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkup Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan dalam pelaksanaan ibadah kurban.

"Kita memang fokus dalam penyaluran daging hewan kurban," sambungnya.

Noor Huda Fikri, Kepala Bidang Pendistribusian BAZNAS Kalsel, menjelaskan bahwa kerjasama dengan kedua dinas tersebut telah berjalan selama beberapa tahun belakangan.

"Dinas ini termasuk dari Unit Pengumpul Zakat (UPZ) BAZNAS Kalsel yang rajin mengumpulkan infak dan mensupport kegiatan-kegiatan BAZNAS Kalsel," jelas Huda.

Baca Juga: Tabung Melon Langka & Mahal, Satreskrim Banjarmasin Bentuk Tim Khusus

BAZNAS Kalsel masih membuka peluang bagi masyarakat Kalimantan Selatan yang ingin menunaikan ibadah kurbannya melalui BAZNAS Kalsel.

"BAZNAS Kalsel memastikan bahwa penerima daging hewan kurban benar-benar disalurkan kepada yang berhak dan dikelola dengan baik," pungkasnya.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm