Resep Puding Buah: Enak, Lembut, Segar, dan Mudah Dibuat di Rumah
(1) Resep Puding Buah dan Susu
Bahan:
1 buah mangga, potong dadu
15 buah anggur, potong bagi 4
1 iris melon, kemudian potong dadu
½ buah naga, potong dadu
2 bungkus agar agar
700 ml air biasa
600 ml susu full cream
18 sdm gula, sesuaikan
Cara membuat puding buah dan susu:
Masukan potongan buah ke dalam cetakan puding.
Selanjutnya, masukkan dalam panci, yakni gula 10 sdm kemudian 1 bungkus agar-agar lalu beri air. Aduk rata lalu panaskan hingga mendidih.
Setelah mendidih, masukkan cairan tersebut secara perlahan di atas potongan buah.
Masukkan 8 sdm gula, agar-agar dan susu ke panci. Aduk rata lalu panaskan hingga mendidih.
Tuang ke atas adonan puding buah yang sudah set, tusuk-tusuk puding buah sebelum mengguyurnya dengan puding susu.
Lalukan hingga habis, lalu diam kan. Jika uap panas sudah habis, masukkan ke kulkas hingga puding set, lalu sajikan.
(2) Resep Puding Buah dengan Vla
Bahan puding buah:
1 sachet agar agar
1 sachet jelly plain bungkus besar
350 gr gula pasir (sesuai selera)
Secukupnya aneka buah (mangga, kiwi, anggur, strawberry, dll)
4 sdm nata de coco atau sesuai selera
2 sdt selasih
Air secukupnya
Bahan Vla:
400 ml susu UHT plain
3 sdm gula pasir
3 sdm tepung maizena dilarutkan dengan sedikit air
Cara membuat puding buah dengan vla:
Potong potong buah sesuai selera.
Masak agar-agar, jelly, gula pasir, dan air hingga mendidih. Buang busa yang ada di atas nya. Sisihkan.
Tata buah, selasih dan nata de coco di dalam loyang puding. Tuang puding perlahan dan tunggu set. Tata lagi buah, lalu tuang puding lagi. Lakukan hingga habis.
Vla: Masak susu dan gula pasir hingga mendidih, lalu masukkan larutan maizena, lanjutkan memasak hingga vla mengental dan meletup-letup.
Tuang vla di atas puding. Sajikan.
Itulah beberapa resep puding buah yang enak dan menyegarkan. Cocok untuk dinikmati bersama keluarga atau sebagai penutup istimewa dalam acara khusus.
Untuk resep masakan atau minuman lainnya, kamu bisa klik tautan-tautan di bawah ini.