Alhamdulillahirobbilalamiin, pertama-tama mari panjatkan puji syukur ke hadirat Allah SWT yang senantiasa melimpahkan rahmatnya.
Sholawat serta salam kepada suri tauladan Nabi Muhammad SAW sebagai pembimbing umat dari zaman jahiliyah hingga zaman terang benderang saat ini.
Yang saya hormati bapak ibu guru TK ..
Yang saya hormati para orang tua dan tamu undangan
Serta anak-anakku, murid TK ... yang saya sayangi
Bapak dan ibu guru, para wali murid atau orang tua, serta para tamu undangan, saya ucapkan terima kasih telah berkenan hadir dalam acara lepas pisah, perpisahan anak-anakku tercinta, TK ... hari ini ... tanggal ...
Jumlah keseluruhan dari murid TK ... yang lulus pada tahun ini yakni ... orang. Terdiri dari ... laki-laki dan ... perempuan.
Mungkin ini adalah hari terakhir bagi anak-anakku sekalian yang lulus hari ini, berada disekolah, tempat selama kurang lebih 2 tahun terakhir belajar, bermain dan mengasah kreativitas serta akhlak.
Saya turut bangga, prestasi dari para murid tercapai dan meraih beberapa juara. Tentu hal tersebut tidak lepas dari dukungan peran dari bapak ibu guru dan para orang tua sekalian.
Saya mewakili seluruh guru TK .. mengucapkan terima kasih telah mempercayakan anak-anak bapak dan ibu kepada kami.
Saya pula haturkan mohon maaf apabila terdapat kesalahan, khilaf yang tak kami sadari dapat menyakiti anada atau bapak dan ibu sekalian.
Bapak ibu wali murid TK ...
Kami doakan, semoga selepas lulus nanti, anak-anak kita diberi kelancaran dalam menggapai ilmu dijenjang sekolah berikutnya.
Cita-citanya tercapai, akhlaknya menjadi lebih mulia, berbakti pada orang tua serta berguna bagi bangsa dan negara.
Demikian yang bisa saya sampaikan, apabila ada kesalahan dan kurang berkenan di hati mohon dimaafkan selebihnya saya ucapkan terima kasih.
Wabilahi taufiq wal hidayah, Wassalamu’alaikum Wr Wb.
Baca Juga: 4 Contoh Teks MC Wisuda TK yang Bisa Jadi Referensi
Contoh 3
Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.
Selamat Pagi dan salam sejahtera untuk para hadirin semua,
Pertama tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur atas kehadirat Allah yang Maha Kuasa. Karena telah memberikan rahmatNya, sehingga kita bisa berkumpul di acara perpisahan ini dalam keadaan sehat.
Bapak/ibu serta anak anak yang saya banggakan,
Mungkin ini adalah saat hari terakhir anak anak berada disekolah ini. Namun, segala kegiatan pembelajaran yang kita lalui akan menjadi kenangan indah yang tidak akan mudah untuk dilupakan.