Sonora.ID - Artikel ini akan membahas tentang 3 contoh teks pembukaan MPLS 2024 yang dapat kamu simak dengan lengkap.
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) menjadi salah satu kegiatan yang wajib diikuti oleh para siswa/i yang masuk ke jenjang pendidikan baru.
Sebagai acara resmi, panitia yang terlibat dalam MPLS akan memberikan kata sambutan untuk menyambut kehadiran para siswa/i baru.
Berikut Sonora ID bagikan 3 contoh teks pembukaan MPLS 2024 yang singkat namun penuh dengan makna untuk kamu simak.
1. Teks Pembukaan MPLS 2024 I
Baca Juga: 30 Contoh Kesan dan Pesan MPLS yang Berkesan untuk Panitia dan OSIS
Assalamualaikum wr. wb.
Salam Sejahtera Buat Kita Semua …
Puji syukur kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta’ala Tuhan Yang Maha Esa atas berkah limpahan rahmat, taufik dan hidayah-Nya kepada kita, khususnya para peserta didik baru yang telah diterima di SMPN ....., pada tahun ajaran 2024/2025
Keluarga besar SMPN ..... mengucapkan selamat kepada seluruh ananda peserta didik baru kelas VII (Tujuh) beserta keluarga dan selamat bergabung menjadi bagian dari keluarga besar SMPN .....
Mengawali tahun pelajaran 2024/2025 seluruh peserta didik baru wajib mengikuti kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah). Kami berharap para siswa bisa mengikuti MPLS ini dengan semangat dan sungguh-sungguh.
Selama kegiatan ini berlangsung kami berharap ananda dapat memperoleh pengalaman baru yang menyenangkan, mengenal teman-teman baru, para guru dan karyawan, seluruh komponen sekolah beserta norma, budaya, dan tata tertib yang berlaku di dalamnya. Dan yang paling utama adalah mengenal lingkungan sekolah sebagai sekolah penggerak dan berwawasan sekolah ramah anak.
Semoga kegiatan ini dapat menjadikan ananda sebagai insan yang beriman, disiplin, berakhlak mulia, kreatif dan berprestasi. Selamat mengikuti MPLS, sukses untuk ananda semua. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa melindungi kita semua. Amin Yaa rabbal alamin…
Wassalammualaikum Wr. Wb.
2. Teks Pembukaan MPLS 2024 II
Assalamualaikum Wr Wb
Yang terhormat, Kepala Sekolah (isi nama sekolah)
Yang terhormat, guru-guru sekolah (isi nama sekolah)
Serta para peserta MPLS tahun ajaran 2024/2025.
(Slogan atau jargon sekolah jika ada)
Puji syukur ke hadirat Allah subhanahu wa ta’ala, Tuhan yang Maha Kuasa, atas berkah limpahan rahmat, taufik dan hidayah-Nya kepada kita, khususnya para peserta didik baru yang telah berhasil diterima menjadi Peserta Didik Baru (Nama Sekolah), pada Tahun Pelajaran 2024/2025.
Keluarga besar (Nama Sekolah) mengucapakan selamat kepada seluruh peserta didik baru (Isi kelas).
Adapun jumlah peserta didik baru tahun ajaran 2024/2025 adalah (isi jumlah peserta MPLS) anak.
Anak-anakku, Peserta Didik Baru yang saya sayangi, sungguh kalian merupakan anak yang terpilih, karena tidak setiap anak mempunyai kesempatan dan mampu mengenyam pendidikan hingga jenjang (Isi tingkat pendidikan, misal: SMP atau SMA/SMK).
Banyak di luar sana yang nasibnya kurang beruntung dan belum bisa melanjutkan sekolah.
Untuk itu, saya berharap agar kalian memanfaatkan masa sekolah ini dengan maksimal, agar cita-cita dan harapan kalian bisa tercapai.
Anak- anakku sekalian yang saya banggakan, mengawali Tahun Pelajaran 2024/2025 seluruh peserta didik baru wajib mengikuti kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) yang akan berlangsung mulai tanggal (isi tanggal).
Pepatah mengatakan "Tak Kenal maka Tak Sayang", jadi gunakan masa MPLS untuk mengenali seluruh isi (Nama Sekolah), termasuk guru hingga penjaga sekolah dan teman-teman seangkatan kalian.
Syukur-syukur kalian bertemu dengan pujaan hati kalian di (Nama Sekolah).
Yang terakhir, semoga kegiatan ini dapat menjadikan kalian sebagai siswa yang dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, lebih berdisiplin, mengutamakan kejujuran, berkarakter, cinta tanah air, menjaga dan mencintai lingkungan, lebih berprestasi dan mempunyai wawasan luas sebagai modal untuk berkompetisi di masa yang akan datang.
Dengan mengucap Bismillahirroanirrohim MPLS (Nama Sekolah) saya nyatakan dibuka.
Bismillahirrohmaniirrohim. (Tepuk tangan)
Selamat mengikuti MPLS, jaga kesehatan dengan melakukan pola hidup sehat, selalu cuci tangan pakai sabun, mengenakan masker, dan jaga jarak.
(Jargon sekolah jika ada)
Wassalam mualaikum Wr. Wb.
Baca Juga: 30 Contoh Motto Hidup MPLS Islami yang Inspiratif untuk MI, MTs, MA
3. Teks Pembukaan MPLS 2024 III
Hormat kami kepada seluruh siswa baru yang telah memilih SMP/SMA kami sebagai tempat untuk menuntut ilmu. Saya, sebagai kepala sekolah, mengucapkan selamat datang kepada kalian semua dalam acara Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun 2024.
Pertama-tama, saya ingin mengapresiasi keberanian kalian dalam memasuki fase baru dalam kehidupan ini. SMP/SMA adalah wadah yang akan memberikan kalian pengalaman baru, pengetahuan yang mendalam, dan kesempatan untuk tumbuh dan berkembang sebagai individu yang berpotensi. Kami siap mendampingi kalian dalam perjalanan ini.
Sekolah adalah tempat di mana kalian akan menjalani sebagian besar waktu kalian dalam beberapa tahun mendatang. Oleh karena itu, sangat penting bagi kami untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan mendukung bagi setiap siswa. Kami telah menyiapkan staf pengajar yang berkualitas dan berdedikasi, fasilitas yang memadai, dan program pembelajaran yang inovatif guna memastikan kalian mendapatkan pendidikan terbaik.
Selama MPLS ini, kami akan memberikan kalian pengenalan mendalam tentang sekolah kami, kurikulum yang akan kalian ikuti, serta berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang bisa kalian pilih. Kami mendorong kalian untuk aktif mengikuti semua kegiatan yang ada, bertanya kepada guru-guru kami, dan menjalin hubungan baik dengan teman-teman baru. Jangan ragu untuk mengajukan pertanyaan atau menghadapi tantangan baru. Kami percaya bahwa setiap siswa memiliki potensi yang luar biasa, dan kami akan selalu siap mendukung kalian dalam mengembangkan potensi tersebut.
Kami juga ingin mengingatkan kalian bahwa pendidikan adalah tanggung jawab bersama antara siswa, orang tua, dan sekolah. Kami mengharapkan kerjasama dan komunikasi yang baik antara kalian dan orang tua dalam proses belajar mengajar. Orang tua adalah mitra penting dalam membantu kalian meraih kesuksesan di sekolah. Jangan ragu untuk melibatkan mereka dalam kegiatan-kegiatan di sekolah.
Terakhir, saya ingin mengucapkan selamat bergabung kepada kalian semua. SMP/SMA adalah langkah awal dalam perjalanan panjang menuju masa depan yang sukses. Tetaplah tekun, disiplin, dan teruslah belajar dengan semangat. Kami berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang berkualitas dan mendukung kalian dalam mencapai impian-impian kalian. Mari bersama-sama menjadikan SMP/SMA tahun 2024 sebagai tahun yang penuh prestasi dan kenangan indah. Terima kasih.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.