Sonora.ID – Pesta pernikahan ‘Crazy Rich India’ sempat mencuri perhatian warganet karena dikabarkan menghabiskan biaya hingga triliunan rupiah.
Pernikahan itu adalah pernikahan dari Anant Ambani, putra dari Mukesh Ambani yang merupakan konglomerat asal India, dengan pasangannya Radhika Merchant.
Acara pernikahan mereka digelar di World Convention Centre di Mumbai, India pada Jumat (12/7/2024).
Melansir dari BBC, Senin (15/7/2024), keluarga Ambani dikabarkan telah menghabiskan biaya sekitar 11-13 miiar rupee atau sekitar Rp 2,1 – 2,5 triliun untuk acara tersebut.
Pasangan itu mengundang Justin Bieber, Kim Kardashian, Nick Jonas, Priyanka Chopra, dan John Cena sebagai penampil spesial di acaranya.
Sebelumnya, pada pesta pertunangan mereka pada Maret 2024 juga menjadi perhatian global karena ia mengundang Rihanna sebagai penampil di acaranya.
Ia juga memberikan hadiah jam tangan mewah seharga Rp 1,7 miliar untuk setiap Groomsmen di acara pernikahannya tersebut.
Dalam sebuah postingan Reddit, merinci bahwa Anant Ambani memesan 25 seri jam tangan edisi terbatas yang diketahui adalah Audemars Piguet Royal Oak Perpetual Calendar Luminary Edition.
Para groomsmen yang beruntung itu terdiri tokoh-tokoh terkenal seperti Shah Rukh Khan, Ranveer Singh, Shikhar Pahariya, Veer Pahariya, dan Meezaan Jafri.
Ia juga turut mengundang beberapa sosok kelas atas termasuk politisi dan pebisnis berpengaruh di dunia seperti Mark Zuckerberg, Tony Blair, dan Bill Gates.
Lantas, siapa kah sosok Anant Ambani?
Profil Anant Ambani
Melansir dari USA Today, Anant Ambani, kini berusia 29 tahun yang lahir di Mumbai, Maharashtra, India pada 10 April 1995.
Ia merupakan seorang putra dari orang terkaya di India, dan orang terkaya ke-10 di dunia, taipan miliarder dan Ketua Reliance Industries Mukesh Ambani, dan istrinya, Nita Ambani, seorang mantan guru sekolah dan pendiri Reliance Foundation.
Reliance Industries adalah konglomerat Fortune 500 dan perusahaan sektor swasta terbesar di India, dengan bisnis di industri energi, petrokimia, gas alam, ritel, hiburan, telekomunikasi, media massa, dan tekstil.
Anant Ambani adalah putra bungsu mereka.
Anant Ambani menjabat sebagai direktur di dewan Jio Platforms Limited, Reliance Retail Ventures Limited, Reliance New Energy Limited, dan Reliance New Solar Energy Limited.
Selain Anant, Mukesh Ambani dan Nita Ambani juga memiliki anak kembar, seorang pria dan seorang wanita yakni Akash Ambani dan Isha Piramal Ambani.
Baca Juga: 10 Keluarga Paling Tajir Tujuh Turunan di Asia! Ada Gen Halilintar?
Berasal dari keluarga yang tak main-main, Anant Ambani merupakan lulusan Brown University, Amerika Serikat.
Ia meraih gelar sarjana dari institusi Ivy Leauge bergengsi tersebut.
Tak hanya berpendidikan mentereng, Anant Ambani juga dikenal sebagai pria penyayang binatang.
Ia diketahui mendirikan sebuah program bernama Vantara atau Star of the Forest yang berfokus pada penyelamatan, pengobatan dan perawatan hewan yang terluka, teraniaya atau terancam.
Tempat penampungan hewan itu terletak di dalam Kompleks Kilang Jamnagar milik Reliance Industries di lahan seluas 3.000 hektar yang telah menyelamatkan lebih dari 2.000 hewan.
Forbes pun memperkirakan kekayaan Anant Ambani adalah sebesar 116 miliar dolar AS atau Rp 1,824 triliun.
Di balik kesuksesannya, Anant Ambani diketahui menderita penyakit asma kronis sejak kecil.
Ia harus menggunakan steroid untuk mengendalikannya sehingga membuat nafsu makan Anant Ambani meningkat dan memicu kenaikan berat badannya.
Baca Juga: 10 Orang Terkaya di Dunia Terbaru November 2023 Versi Forbes!
Anant Ambani pun melakukan latihan beban, yoga, hingga kardio intensitas tinggi untuk menurunkan berat badannya.
Ia disebut berhasil menurunkan berat badan dari 175 kg ke 108 kg dalam kurun waktu 18 bulan.
Anant Ambani menikah dengan Radhika Merchant yang tak lain adalah putri dari pengusaha kaya Viren Merchant, yang merupakan CEO Encore Healthcare Private Limited dan istrinya, Shaila Merchant.
Radhika Merchant, ibunya, dan saudara perempuannya juga menjabat sebagai direktur perusahaan, menurut The Economic Times.