Yandi Beri Tanggapan Terkait Bangunan Roboh di Gang Martapura

5 Agustus 2024 17:00 WIB
Anggota Komisi III DPRD Kota Pontianak, Yandi.
Anggota Komisi III DPRD Kota Pontianak, Yandi. ( Sonora.ID/Wilhelmus Triputra)

Pontianak, Sonora.ID - Anggota Komisi III DPRD Kota Pontianak, Yandi angkat bicara terkait peristiwa robohnya salah satu banguna ruko yang berada di Gg. Martapura Baru, Sabtu (3/8/2024) kemarin.

Yandi  mengatakan kejadian bangunan roboh bukan kali pertama terjadi, karena sebelumnya juga pernah terjadi.

Yandi meminta instansi terkait melakukan pemetaan jumlah bangunan yang berpotensi bermasalah. Kemudian setiap proses pelaksanaan kegiatan-kegiatan di tempat seperti itu harus diperhatikan K3 nya menyangkut safety (keamanan).

"Kita minta penyelidikan lagi, dicek apakah ada unsur kelalaian atau tidak, "ungkap Yandi, Senin (5/8/2024).

Ini bisa jadi pembelajaran ke depan jangan sampai ada lagi bangunan - bangunan yang seumpama melibatkan banyak orang harus dicek layak fungsinya.

Dia berujar setiap bangunan perlu adanya pengujian ylsampai dikeluarkannya sertifikat layak fungsi, artinya bangunan tersebut sudah layak.

Jika belum melewati proses itu maka pastinya itu belum melakukan penguniwn kelayakan.

"Kita ingatkan sudah berkali kali, jangan sampai pengawasan terhadap sertifikat layak fungsi  bangunan tidak berjalan dengan baik, "ucap Yandi. 

Dia juga mengatakan Pemkot Pontianak memiliki data-data bangunan yang sudah melakukan proses pengujian sampai dikeluarkannya surat fungsi layak bangunan.

Bagi yang belum menjalankan proses tersebut maka perlu adanya pendampingan sehingga tidak ada lagi bangunan - bangunan yang bermasalah. 

Sebelumnya diinformasikan tiga pekerja perobohan bangunan kosong di Jl. Martapura, Kota Pontianak menjadi korban tertimpa reruntuhan bangunan.

Harfiansyah (L/51),Hamzah (L/41) dan Yusuf (L/36) turut menjadi korban dalam peristiwa tersebut. Pada peristiwa itu, beruntung dua orang lainnya sempat menyelamatkan diri saat peristiwa nahas tersebut terjadi. 

Kabar terakhir dilansir dari Basarnas Kota Pontianak, Yusuf (L/36) warga Gg. Kamboja Jl. Tanjungpura Pontianak ditemukan meninggal di bawah puing-puing reruntuhan.

Korban yang sebelumnya melakukan pekerjaan pembersihan gedung kosong ini menjadi korban robohnya bangunan tempatnya bekerja. 

Kasi Operasi dan siaga Eryk Subariyanto mengatakan bahwa penemuan korban terjadi setelah pencarian selama dua hari.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Pj Bupati Kubu Raya Apresiasi Pelaksanaan MTQ X di Kec. Kubu

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm