25 Contoh Soal Prinsip Geografi dan Kunci Jawabannya

27 Agustus 2024 13:59 WIB
Ilustrasi contoh soal prinsip Geografi.
Ilustrasi contoh soal prinsip Geografi. ( Pexels)

Sonora. ID - Contoh soal prinsip Geografi dapat digunakan sebagai bahan belajar siswa sebelum menghadapi ujian.

Lewat contoh soal prinsip Geografi, siswa dapat mengetahui materi-materi yang diujikan sehingga proses pembelajaran lebih maksimal.

Adapun prinsip Geografi merupakan dasar untuk mengkaji, menjelaskan, dan menguraikan berbagai fenomena geosfer yang ada dalam suatu wilayah.

Prinsip Geografi terbagi menjadi empat, yakni  distribusi (penyebaran), deskripsi (penjelasan), interelasi (keterkaitan), dan korologi (gabungan dari prinsip distribusi, deskripsi, dan interelasi).

Berikut ini 25 contoh soal prinsip Geografi dan kunci jawabannya dikutip dari berbagai sumber.

1. Sebuah fenomena yang terjadi di alam dan dapat dianalisis serta dijelaskan karena berkaitan antara faktor satu dengan lainnya seperti adanya angin karena tekanan udara. Prinsip apa yang digunakan dalam kondisi ini?

A. Persebaran
B. Kronologi
C. Deskripsi
D. Interaksi
E. Interelasi

Jawaban: E

2. Fenomena gempa tektonik di Indonesia yang berkaitan dengan pergerakan lempeng tektonik Eurasia, pasifik, dan Indo Australia. Prinsip geografi yang menjelaskan fenomena tersebut adalah?

A. Prinsip interaksi
B. Prinsip distribusi
C. Prinsip korologi
D. Prinsip interelasi
E. Prinsip deskripsi

Jawaban: D

3. Penduduk desa kegiatannya dipengaruhi oleh lingkungan alam seperti tanah subur, iklim, dan kondisi air yang semaunya bagus. Karena itu, penduduk memilih bercocok tanam sebagai mata pencaharian utama. Prinsip geografi yang berkaitan dengan kondisi tersebut adalah?

A. Prinsip distribusi
B. Prinsip deskripsi
C. Prinsip korologi
D. Prinsip interaksi
E. Prinsip interelasi

Jawaban: E

4. Meletusnya gunung Merapi membuat para petani gagal panen karena sawah tertutup oleh pasir. Namun, di sisi lain pasir juga bisa dijual dan abu vulkaniknya malah membuat lahan menjadi subur. Prinsip geografi apa yang diimplementasikan pada penjelasan tersebut?

1. Interelasi
2. Kronologi
3. Deskripsi
4. Distribusi

A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 1 dan 4
D. 2 dan 4
E. 2 dan 3

Jawaban: B

5. Sebuah fenomena alam dan manusia dijelaskan tersebar secara tidak merata, maka prinsip geografi yang digunakan adalah?

A. Korelasi
B. Interaksi
C. Interelasi
D. Distribusi
E. Kronologi

Jawaban: D

Baca Juga: Materi Geografi Kelas 11 Semester 2: Lingkungan dan Mitigasi Bencana

6. Terdapat banyak perumahan baru yang dibangun dekat dengan jalan raya yang ada di pinggiran kota. Fenomena ini dapat ditelaah dengan prinsip?

A. Pemekaran
B. Lokasi
C. Keruangan
D. Interelasi
E. Kronologi

Jawaban: C

7. Sebuah rubrik di media membahas Kabupaten Bantul lengkap dengan peta, tabel, dan grafik. Prinsip geograsi terkait dengan fenomena tersebut adalah?

A. Prinsip interelasi
B. Prinsip ekologi
C. Prinsip distribusi
D. Prinsip korologi
E. Prinsip deskripsi

Jawaban: E

8. Angin puting beliung telah mengakibatkan 100 rumah rusak, 25 orang luka ringan, 10 orang luka parah, dan 5 orang tewas. Prinsip geografi untuk fenomena tersebut adalah?

A. Prinsip deskripsi
B. Prinsip korologi
C. Prinsip ruang
D. Prinsip lokasi
E. Prinsip distribusi

Jawaban: A

9. Vulkanisme pada gunung berapi bisa memunculkan fenomena mata air panas. Fenomena tersebut bisa dianalisis menggunakan prinsip?

A. Interelasi
B. Deskripsi
C. Keruangan
D. Kronologi
E. Penyebaran

Jawaban: A

10. Di pagi hari, masyarakat Kota Manado mulai beraktivitas, ada yang ke sekolah, ke kantor maupun ke pasar. Aktivitas tersebut berdampak pada kemacetan yang sering terjadi di ruas jalan utama saat pagi hari.

Prinsip geografi yang sesuai paragraf tersebut adalah?

A. Interelasi
B. Distribusi
C. Korologi
D. Interaksi
E. Deskripsi

Jawaban: C

11. Sebuah fenomena alam yang membentuk angin puting beliung di wilayah Indonesia dan terkait dengan perbedaan tekanan udara dan juga suhu udara. Prinsip geografi yang cocok untuk mengkaji fenomena tersebut adalah?

A. Prinsip interelasi
B. Prinsip distribusi
C. Prinsip deskripsi
D. Prinsip lokasi
E. Prinsip korologi

Jawaban: A

12. Adanya keterkaitan antara suatu faktor dengan faktor lain di bumi dan persebarannya tidak merata akan cocok bila dipelajari dengan prinsip?

A. Interelasi dan deskripsi
B. Distribusi dan interelasi
C. Kronologi dan dependensi
D. Distribusi dan interaksi
E. Kronologi dan keruangan

Jawaban: B

13. Taman nasional yang menjadi pusat konservasi orangutan di Indonesia diantaranya adalah Taman Nasional Bukit Tiga Puluh Jambi, Taman Nasional Tanjung Puting Kalimantan Tengah, Taman Nasional Gunung Palung Kalimantan Barat, dan Taman Nasional Kutai Kalimantan Timur.

Prinsip geografi apa yang dipakai untuk melakukan kajian terhadap fenomena di atas?

A. Interaksi
B. Kronologi
C. Distribusi
D. Deskripsi
E. Interelasi

Jawaban: C

14. Sebuah fenomena alam yang membentuk angin puting beliung di wilayah Indonesia dan terkait dengan perbedaan tekanan udara dan juga suhu udara.

Prinsip geografi yang cocok untuk mengkaji fenomena tersebut adalah?

A. Prinsip interelasi
B. Prinsip distribusi
C. Prinsip deskripsi
D. Prinsip lokasi
E. Prinsip korologi

Jawaban: A

15. Daerah di wilayah pantai barat Sumatera dan selatan Jawa rawan akan gempa karena letaknya ada di batas lempeng Eurasia lempeng Indo Australia. Prinsip geografi terkait fenomena tersebut adalah?

A. Prinsip deskripsi
B. Prinsip distribusi
C. Prinsip ekologi
D. Prinsip korologi
E. Prinsip distribusi

Jawaban: B

Baca Juga: 30 Contoh Soal Ujian Sekolah Geografi Kelas 12 dan Kunci Jawaban

16. Setiap pulau di Indonesia mempunyai potensi wilayah yang pastinya berbeda dengan wilayah di pulau lain. Hal ini merupakan representasi dari prinsip?

A. Deskripsi
B. Interaksi
C. Interelasi
D. Kronologi
E. Kausalitas

Jawaban: A

17. Adanya peta penting sekali dalam pelajaran geografi karena peta memiliki kemampuan untuk menunjukkan?

A. Perubahan
B. Keruangan
C. Lokasi
D. Kewilayahan
E. Ekologi

Jawaban: C

18. Sebuah prinsip geografi yang melihat isu atau masalah geografi menggunakan sudut pandang interelasi, interaksi, dan persebaran di sebuah wilayah dan ruang tertentu saja merupakan prinsip?

A. Deskripsi
B. Kronologi
C. Interelasi
D. Pola
E. Interaksi

Jawaban: B

19. Mall di bangun di perkotaan dengan penduduk padat dan status sosial yang tinggi. Prinsip geografi untuk kondisi tersebut adalah?

A. Prinsip korologi
B. Prinsip interelasi
C. Prinsip interaksi
D. Prinsip distribusi
E. Prinsip lokasi

Jawaban: A

20. Kota metropolitan Jakarta pada pagi, siang, sore, dan malam tepat di jam tertentu mengalami kemacetan untuk perjalanan ke pasar, kantor, sekolah, mall, serta pemukiman penduduk.

Prinsip geografi yang menjelaskan fenomena ini disebut dengan?

A. Prinsip penyebaran
B. Prinsip dependensi
C. Prinsip korologi
D. Prinsip interelasi
E. Prinsip deskripsi

Jawaban: E

21. Banjir di Indonesia tersebar di hampir semua wilayah. Prinsip geografi yang mampu menjelaskan fenomena ini disebut dengan?

A. Prinsip deskripsi
B. Prinsip korologi
C. Prinsip ekologi
D. Prinsip interelasi
E. Prinsip distribusi

Jawaban: E

22. Pada 4 Januari 2010, ada kejadian tanah bergerak atau soil creep di Taraju Tasikmalaya. Tanah tersebut bergerak karena hujan lebat dalam sehari yang mengakibatkan struktur tanah menjadi jenuh air dan labil.

Prinsip geografi yang terdapat dalam paragraf tadi adalah?

A. Distribusi
B. Interelasi
C. Deskripsi
D. Korologi
E. Penyebaran

Jawaban: B

23. Pulau Komodo yang terletak di timur Pulau Sumbawa merupakan habitat asli reptil purba komodo. Kondisi Pulau Komodo beriklim arid dengan musim hujan di bulan Oktober-Maret. Pulau ini masuk dalam Geopark Dunia dan saat ini dikelola pemerintah.

Prinsip geografi dalam paragraf tersebut adalah?

A. Interelasi
B. Disstribusi
C. Korologi
D. Interaksi
E. Deskripsi

Jawaban: E

24. Tanah gambut banyak terdapat di Kalimantan Selatan. Tanah vulkanik banyak terdapat di Pulau Jawa. Prinsip geografi yang mampu menjelaskan fenomena ini adalah?

A. Prinsip distribusi
B. Prinsip interelasi
C. Prinsip interaksi
D. Prinsip korologi
E. Prinsip deskripsi

Jawaban: A

25. Di pagi hari, masyarakat Bandung mulai beraktifitas, ada yang ke sekolah, pasar, kantor, dan tempat lain. Prinsip geografi yang terdapat dalam kejadian tersebut adalah?

A. Distribusi
B. Interelasi
C. Deskripsi
D. Korologi
E. Penjelasan

Jawaban A

Demikian 25 contoh soal prinsip Geografi dan kunci jawaban yang dapat menjadi referensi.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm