Baca Juga: Melestarikan Bahasa Banjar di Festival Tunas Bahasa Ibu Banjarmasin
Salah satunya dengan mengirimkan guru bahasa Inggris dari Banjarmasin untuk mengikuti diklat khusus di Cambridge University di Inggris.
“Ini kita implementasikan di seluruh SMK se-Kota Banjarmasin dalam program sekolah berbahasa Inggris,” jelasnya.
Ibnu juga menegaskan bahwa investasi kepada guru dan pendidikan sangat penting untuk memastikan SDM di masa depan dapat lebih siap dalam menghadapi kerasnya persaingan di masa bonus demografi mendatang.
Menurutnya masih ada waktu selama 20 tahun terakhir untuk menyiapkan SDM yang berkualitas dan kompeten bagi negeri ini.
Tak hanya dari segi materi pendidikan yang lebih melek teknologi dan sesuai perkembangan zaman, tapi juga dari ketersediaan dan kemudahan akses pendidikan serta sarana dan prasarananya.