KarnavAll Batik Indonesia, Fashion Show Sukses Digelar Grand Mercure Malang Mirama Sebagai Upaya Pelestarian Batik Indonesia

3 Oktober 2024 16:30 WIB
( )

Malang, Sonora.ID ‒ Dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional, Grand Mercure Malang Mirama kembali menggelar acara "KarnavAll Batik Indonesia, Fashion Show" pada Kamis, 3 Oktober 2024.

Pagelaran ini menampilkan kolaborasi unik antara budaya tradisional dan desain modern. 

Sughito Adi, Cluster Manager Grand Mercure Malang Mirama dan Mercure Surabaya Grand Mirama, menyebutkan bahwa batik bukan hanya sekedar kain, tetapi simbol warisan budaya yang mengandung nilai seni dan sejarah yang mendalam.

"Batik itu tidak tiba-tiba ada, ada yang menciptakan, meneruskan, dan mengembangkannya hingga kini," ujarnya. Pentingnya pelestarian batik menjadi dasar utama penyelenggaraan acara ini, dengan harapan agar generasi muda tetap bangga mengenakan batik dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: 40 Caption untuk Hari Batik Nasional 2024, Cocok Diunggah ke Medsos

Acara tahun ini terasa lebih istimewa dengan keterlibatan desainer lokal ternama Kota Malang, seperti Boy Braja dengan koleksi Naeos dan Feby Ayusta dengan koleksi Memossa, yang mempersembahkan koleksi batik kontemporer.

Berbeda dengan tahun lalu yang lebih fokus pada batik tradisional, kali ini mereka menghadirkan perpaduan antara elemen modern dan klasik yang memukau, dengan sentuhan jeans modern, dan sustainable fashion.

Acara ini semakin menarik atas keterlibatan karyawan dan anak-anak yang turut berjalan di atas runway, menciptakan suasana yang inklusif dan penuh warna.

Tak hanya itu, penampilan dari Shine Kids Dancer juga menambah semarak perayaan ini.

Baca Juga: Windy Apresiasi Hadirnya Batik Khas ASN Kemenag Kalbar

Grand Mercure tidak hanya berhenti pada penyelenggaraan acara ini untuk merayakan batik.

Di hari-hari biasa, mereka membuka gerai “Batik Corner” yang memungkinkan tamu hotel dan anak-anak muda, untuk belajar membatik secara langsung.

"Kami ingin mengajarkan bahwa batik bukan hanya soal motif, tapi juga tentang proses yang penuh makna," jelas Sughito.

Dengan acara seperti ini, ia berharap batik akan terus dilestarikan dan digunakan oleh masyarakat luas, khususnya generasi muda, sebagai wujud kecintaan terhadap budaya Indonesia.

Baca Juga: 20 Ucapan Selamat Hari Batik Nasional 2024 Bahasa Inggris dan Artinya

Penulis : Akhmad Ibra Syahrial Maula

Penulis
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm