35 Contoh Soal SKD TWK Nasionalisme CPNS 2024 dan Kunci Jawabannya

7 Oktober 2024 15:35 WIB
Kumpulan contoh soal TWK Nasionalisme CPNS 2024 lengkap dengan kunci jawabannya.
Kumpulan contoh soal TWK Nasionalisme CPNS 2024 lengkap dengan kunci jawabannya. ( Pixabay/Iqbal Nuril Anwar)

Sonora.ID - Berdasarkan informasi yang telah dibagikan, jadwal Seleksi Kompetensi Dasar Calon Pegawai Sipil Negara (SKD CPNS) 2024 akan diumumkan pada tanggal 9-15 Oktober 2024. 

Sementara itu, secara umum, masa SKD CPNS 2024 akan berlangsung pada 16 Oktober-14 November 2024.

Materi SKD CPNS 2024 meliputi Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).

Dalam artikel ini kami sajikan beberapa contoh soal SKD CPNS tahun 2024berkaitan dengan topik TWK.

TWK sendiri bertujuan untuk menilai penguasaan pengetahuan dan kemampuan mengimplementasikan: 

  1. nasionalisme, dengan tujuan mampu mewujudkan kepentingan nasional melalui cita-cita dan tujuan yang sama dengan tetap mempertahankan identitas nasional; 
  2. integritas, dengan tujuan mampu menjunjung tinggi kejujuran, ketangguhan, komitmen dan konsistensi sebagai satu kesatuan sikap untuk mencapai tujuan nasional; 
  3. bela negara, dengan tujuan mampu berperan aktif dalam mempertahankan eksistensi bangsa dan negara; 
  4. pilar negara, dengan tujuan mampu membentuk karakter positif melalui pemahaman dan pengamalan nilai-nilai dalam Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhinneka Tunggal Ika; dan 
  5. bahasa negara, dengan tujuan mampu menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan yang sangat penting kedudukannya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Berikut ini contoh soal SKD TWK nasionalisme CPNS 2024 lengkap dengan kunci jawabannya, dikutip dari berbagai sumber.

Baca Juga: Link Formasi PPPK Kemenkes 2024 (PDF) Lengkap dengan Jadwal Seleksinya

Contoh Soal SKD TWK Nasionalisme CPNS 2024 dan Kunci Jawabannya

Soal 1

Salah satu contoh nilai persatuan Indonesia adalah bahwa semangat kebangsaan diarahkan pada perlindungan segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia yang senasib sepenanggungan dalam bingkai NKRI. 

Bukti bahwa nilai tersebut digali budaya Indonesia adalah…

Jawaban: Sikap patriotisme dan nasionalisme sudah tumbuh sejak penjajahan

Soal 2

Peristiwa pada 28 Oktober 1928 merupakan tonggak penting dalam sejarah lahirnya bangsa Indonesia.

Para pemuda dari berbagai suku dan daerah berkumpul untuk mengikrarkan sumpah yang dikenal dengan Sumpah Pemuda.

Bercermin dari peristiwa sejarah tersebut, yang tidak termasuk ke dalam nilai nasionalisme yang dapat digali dan diamalkan oleh generasi penerus bangsa adalah…

  • Kepedulian generasi muda terhadap nasib bangsa.
  • Mengorbankan semangat kesukuan dan kedaerahan dalam berjuang.
  • Menunjukan eksistensi generasi muda Indonesia saat itu kepada pihak kolonial.

Jawaban: Menunjukan eksistensi generasi muda Indonesia saat itu kepada pihak kolonial

Soal 3

Perbedaan pandangan antar golongan agama (Islam) dan nasionalisme dalam perumusan Pancasila sebagai dasar negara di Sidang BPUPKI menunjukkan bahwa perbedaan pandangan merupakan hal biasa dan wajar terjadi dalam memutuskan sesuatu.

Proses yang terjadi pada masa perumusan dan penetapan UUD 1945 di sidang BPUPKI menunjukkan bahwa…

Jawaban: Pancasila merupakan hasil kesepakatan bersama antara dua golongan yang berbeda pandangan.

Soal 4

Penggunaan berita bohong di masa kampanye pemilu presiden dan wakil presiden tahun 2019 telah membelah kesatuan bangsa yang memiliki keragaman latar belakang.

Sebagai seorang warga negara Indonesia yang memiliki literasi teknologi dan informasi tinggi upaya yang tepat untuk menghentikan berita bohong tersebut adalah…

  • Membuat konten informasi tandingan
  • Membiarkan berita bohong tersimpan dalam telepon pintar
  • Menghentikan penyebaran berita bohong mulai dari diri sendiri

Jawaban: Membuat konten informasi tandingan

Soal 5

Salah satu pergerakan untuk mencapai kemerdekaan diwarnai oleh lahirnya Sarekat Dagang Islam yang didirikan oleh Haji Samanhudi di Solo pada 1911.

Gerakan ini berusaha membangun kekuatan serta persatuan bangsa melalui penguatan dalam bidang…

Jawaban: Ekonomi melalui perlindungan pengusaha lokal agar mampu bersaing dengan pengusaha non lokal.

Soal 6

Di lingkungan yang multikultural sering terdengar perbincangan yang diwarnai logat khas daerah masing-masing.

Pemaknaan atas peristiwa tersebut dalam kerangka Bhineka Tunggal Ika adalah…

Jawaban: Keragaman logat perbincangan menjadi kekayaan untuk saling memahami

Soal 7

Indonesia dianugerahi kekayaan yang tidak hanya terbatas pada alam tetapi juga keragaman budaya, suku, bahkan agama oleh sang pencipta.

Dalam kerangka mempertahankan anugerah budaya tersebut, perilaku yang dapat dilakukan oleh warga Negara Indonesia adalah…

Jawaban: Menghormati budaya yang ada di masyarakat dengan segala kelebihan dan kekurangannya.

Soal 8

Perhatikan perilaku berikut ini!

  1. Menyontek pada saat ujian untuk meraih prestasi.
  2. Mengunggah ujaran kebencian karena sering mendapat perundungan.
  3. Memberikan informasi palsu karena mendapatkan tekanan.

Berdasarkan perilaku di atas, tindakan yang bertentangan dengan nilai harkat dan martabat kemanusiaan dalam Pancasila adalah…

Jawaban: 2 dan 3

Soal 9

Berikut ini adalah nilai-nilai Pancasila!

  1. Toleransi
  2. Kerja sama
  3. Musyawarah
  4. Patuh
  5. Disiplin

Manakah nilai-nilai yang sesuai dengan Sila Keempat Pancasila?

Jawaban: 3, 4, 5

Soal 10

Thailand dan Kamboja terlibat konflik perebutan kuil kuno Preah Vihear karena sama-sama mengklaim berada di bawah wilayahnya.

Konflik tersebut tidak baik bagi masa depan ASEAN. Apa peran Indonesia dalam penyelesaian konflik di atas?

Jawaban: Sebagai madiator yang berperan mempertemukan, memfasilitasi, dan memberikan rekomendasi bagi kedua negara untuk menyelesaikan konflik.

Soal 11

Tanggal 1 Juni diperingati sebagai ....

Jawaban: Hari Lahirnya Pancasila

Soal 12

Pancasila merupakan way of life dalam kehidupan berbangsa, bernegara, dan bermasyarakat di Indonesia. 

Oleh karena itu, Pancasila memiliki makna sebagai....

Jawaban: Pedoman hidup bangsa Indonesia

Soal 13

Secara militer, keberadaan wawasan nusantara diapit oleh dua kekuatan yaitu....

Jawaban: kekuatan maritim dan kekuatan kontinental

Soal 14

Di bawah ini yang bukan merupakan pahlawan pergerakan nasional Indonesia ialah...

  • Dewi Sartika
  • Hasyim Asy'ari
  • Untung Surapati
  • Cipto Mangunkusumo
  • Danudirja Setiabudi

Jawaban: Untung Surapati

Soal 15

Nilai dasar Pancasila tetap tidak mengalami perubahan. Maka itu, Pancasila tergolong sebagai ideologi yang....

Jawaban: Terbuka

Soal 16

Untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat Indonesia, arah budaya politik yang berdasarkan Pancasila adalah...

Jawaban: keseimbangan antara kesejahteraan individu dengan masyarakat

Soal 17

UUD NRI 1945 Pasal 28J ayat 1 menyebutkan bahwa setiap orang wajib menghormati hak asasi manusia orang lain dalam tertib kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

Dari bunyi pasal tersebut, perilaku yang mencerminkan sikap kesadaran nasionalisme adalah ....

Jawaban: Menyadari bahwa di dalam hak orang ada kewajiban kita yang harus dilaksanakan

Soal 18

Sosok pahlawan wanita yang berasal dari daerah Maluku adalah....

  • R.A. Kartini
  • H.R.Rasuna Said
  • Christina Martha Tiahahu
  • Cut Meutia

Jawaban: Christina Martha Tiahahu

Soal 19

Pembukaan UUD 1945 mengandung pokok-pokok pikiran sebagai berikut, kecuali ....

  • Persatuan
  • Internasionalisme
  • Keadilan Sosial
  • Ketuhanan yang Maha Esa
  • Kedaulatan Rakyat

Jawaban: Internasionalisme

Soal 20

Di antara hal-hal yang harus diperhatikan dalam melaksanakan partisipasi politik adalah....

  • keamanan dan kepentingan organisasi
  • norma dan aturan hukum yang berlaku
  • mengutamakan kepentingan dan tujuan partai politik
  • mengutamakan persatuan dan kesatuan kader politik
  • mengendalikan kelompok penekan dalam politik

Jawaban: norma dan aturan hukum yang berlaku

Soal 21

Pada teks proklamasi paragraf kedua, Moh. Hatta mengusulkan mengenai ....

  • penandatanganan naskah proklamasi atas nama bangsa Indonesia
  • pengalihan kekuasaan
  • tempat pelaksanaan proklamasi
  • perumusan teks proklamasi
  • waktu pembacaan teks proklamasi

Jawaban: pengalihan kekuasaan

Soal 22

Ketua Indische Vereeniging, Nazir Datuk Pamuncak pernah menegaskan politik .... sebagai sendi perjuangan rakyat Indonesia.

  • etis
  • divide et impera
  • solidaritas
  • swadaya
  • nonkoperasi

Jawaban: nonkoperasi

Soal 23

Nasionalisme dalam Pancasila tertuang lewat sila ke...

  • Pertama
  • Kedua
  • Ketiga
  • Keempat
  • Kelima

Jawaban: Ketiga

Soal 24

Contoh aktivitas yang mengancam disintegrasi masyarakat di lingkungan sekolah adalah...

  • Kriminalitas
  • Korupsi
  • Tawuran
  • Eksploitasi
  • Demonstrasi

Jawaban: Tawuran

Soal 25

Salah satu faktor utama yang memegang peran penting dalam awal perkembangan nasionalisme di Indonesia adalah...

  • Bahasa
  • Pendidikan
  • Budaya
  • Sosialisme
  • Lagu Indonesia Raya

Jawaban: Bahasa

Soal 26

Sikap dan perilaku warga Negara, yang dijiwai oleh kecintaannya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan pancasila dan UUD 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan Negara, merupakan pengertian dari istilah....

Jawaban: Nasionalisme

Soal 27

Paham nasionalisme yang menunjukkan bahwa warga negara sangat berperan dalam proses politik sehingga rakyat menjadi komponen penting dan paling berperan dalam tatanan sistem negara, disebut ...

Jawaban: Nasionalisme Kewarganegaraan

Soal 28

Berikut ini sikap yang terkandung pada nilai patriotisme dalam kehidupan berbangsa adalah....

  • Selalu berjuang untuk kepentingan negara
  • Selalu menentang pada negara penjajah
  • Rela berkorban untuk kepentingan keluarga
  • Selalu mengupayakan persatuan bangsa
  • Mau menyumbangkan harta untuk masyarakat

Jawaban: Selalu berjuang untuk kepentingan negara

Soal 29

Berdasarkan asal-usul dan persebaran penduduknya, rumpun bangsa melayu termasuk masyarakat yang paling awal menempati wilayah Indonesia. 

Suku yang termasuk dalam rumpun Melayu Tua adalah....

Jawaban: Suku Dayak

Soal 30

Kalimat Bhineka Tunggal Ika pertama kali ditulis dalam kitab Sutasoma yang dikarang oleh....

Jawaban: Mpu Titular

Soal 31

Ketika ditunjuk sebagai pemimpin musyawarah, Tono Mulyono selalu merasa pendapatnya yang paling benar sehingga ia tidak menghiraukan pendapat rekan lain sebagai bahan pertimbangan dalam mengambil keputusan. 

Sikap Tono sesungguhnya bertentangan dengan prinsip musyawarah karena ...

Jawaban: terlalu memaksakan kehendak pribadi

Soal 32

Contoh tindakan pelanggaran hukum yang menunjukkan rendahnya rasa nasionalisme adalah....

Jawaban: Korupsi

Soal 33

Konsep dasar Demokrasi adalah...

Jawaban: Rakyat yang berkuasa

Soal 34

Kemampuan nenek moyang atau penduduk nusantara terdahulu dalam menghormati roh nenek moyang menunjukkan kelebihan bangsa Indonesia di bidang.....

Jawaban: religi

Soal 35

Agama dan kebudayaan Islam masuk ke Indonesia melalui para pedagang yang berasal dari ...

Jawaban: Arab, Persia, Gujarat (India), dan Cina

Demikianlah paparan mengenai kumpulan contoh soal TWK Nasionalisme CPNS 2024 dan kunci jawabannya.

Baca Juga: Bagaimana Cara Cek Saingan CPNS 2024? Simak Caranya di Sini!

Baca artikel dan berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm