Ahmed Al Kaf atau Ahmed Abu Bakar Said Al kaf lahir di Oman pada 6 Maret 1983. Namanya sudah tidak asing dalam dunia sepak bola Asia.
Al Kaf sejatinya bukan wasit sembarangan. Dia terbilang wasit senior karena sudah menjadi wasit FIFA sejak 2010.
Sementara itu di liga domestik, Al Kaf debut menjadi wasit sejak 2008 yakni di Liga Oman.
Berdasarkan Transfermarkt, wasit asal Oman tersebut sudah memimpin pertandingan sebanyak 115 laga. Al Kaf total membukukan 346 kartu kuning dan 10 kartu merah.
Al Kaf dikenal akan sikapnya yang tegas dan mudah mengeluarkan kartu, dengan rata-rata 5 kartu dalam 1 pertandingan.
Selama menjadi pengadil di lapangan, wasit berusia 41 tahun itu tidak lepas dari berbagai kontroversi.
Al Kaf pernah menghadapi keluhan resmi dari klub Iran, Esteghlal Tehran, usai kalah dari Pakhtakor pada 2020 lalu.
Klub tersebut langsung mengajukan protes kepada AFC, menyatakan kepemimpinan wasit dalam pertandingan itu berdampak langsung pada hasil akhir.
Salah satu laga yang menjadi sorotan adalah ketika Al Kaf memimpin pertandingan Al Nasr vs Al Ain dalam leg kedua perempat final Liga Champions Asia 2024.
Di laga itu, dia mengeluarkan total 10 kartu. Rinciannya, 9 kartu kuning dan 1 kartu merah.
Awal penunjukan Al Kaf menjadi pemimpin laga ini sebenarnya sudah merupakan tanda tanya besar.
Sebab pengadil berkepala pelontos tersebut berasal dari Oman yang notabene berada dalam satu badan sepak bola yang sama dengan Bahrain, yakni West Asian Football Federation (WAFF).
Namun, berdasarkan aturan Federasi Sepak Bola Asia (AFC) tidak mempermasalahkan hal tersebut.
AFC hanya melarang wasit yang berasal dari negara yang sama atau berada di grup yang sama.
Biodata Ahmed Al Kaf
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: Profil dan Biodata Taeil eks NCT yang Terjerat Kasus Kejahatan Seksual