Doa Rabithah Lengkap, Pengikat Hati dalam Penjagaan Hubungan Sosial

28 Oktober 2024 15:12 WIB
Illustrasi doa
Illustrasi doa ( Freepik)

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Doa Rabithah Lengkap, Pengikat Hati dalam Penjagaan Hubungan Sosial".

Doa Rabithah merupakan salah satu doa yang bisa mempererat hubungan antar manusia.

Doa Rabuhah juga dikenal sebagai doa untuk mematikan motivasi, dan semangat dalam hati serta mendorong sang pendia untuk berbuat baik dan mencegah perbuatan yang buruk atau munkar.

Penasaran seperti apa doanya? Tertarik untuk melihatnya? Berikut ulasan selengkapnya mengenai doa rabithah dibawah ini.

Baca Juga: 50 Ucapan Duka Cita Kristen Penuh Doa, Penghiburan dalam Kasih Tuhan

اَللّهُمَّ إِنَّكَ تَعْلَمُ أَنَّ هَذِهِ الْقُلُوْبَ قَدِ اجْتَمَعَتْ عَلَى مَحَبَّتِكَ وَالْتَقَتْ عَلَى طَاعَتِكَ وَتَوَحَّدَتْ عَلَى دَعْوَتِكَ وَتَعَاهَدَتْ عَلَى نُصْرَةِ شَرِيْعَتِكَ فَوَثِّقِ اللَّهُمَّ رَابِطَتَهَا وَأَدِمْ وُدَّهَا، وَاهْدِهَا سُبُلَهَا وَامْلَأَهَا بِنُوْرِكَ الَّذِيْ لاَ يَخْبُوْا وَاشْرَحْ صُدُوْرَهَا بِفَيْضِ الْإِيْمَانِ بِكَ وَجَمِيْلِ التَّوَكُّلِ عَلَيْكَ وَأَحْيِهَا بِمَعْرِفَتِكَ، وَأَمِتْهَا عَلَى الشَّهَادَةِ فِيْ سَبِيْلِكَ إِنَّكَ نِعْمَ الْمَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيْرِ اَللَّهُمَّ أَمِيْنَ.

"Allahumma innaka ta'lamu anna hadzihil qulub, qadijtama-at 'alaa mahabbatik wal taqat 'alaa tha'atik, wa tawahhadat 'alaa da'watik wa ta ahadat ala nashrati syari'atik.

Fa watsiqillahumma rabithataha, wa adim wuddaha, wah dihaa subulahaa wamla'haa binuurikal ladzi laa yakhbu wasy-syrah shuduroha bi faidil imaanibik wa jamiilit tawakkuli 'alaik.

Wa ahyiha bi ma'rifatik, wa amitha 'alaa syahaadati fii sabiilik. Innaka ni'mal maula wa ni'man nashiir. Allahumma Aamiin."

Baca Juga: Amalan Bacaan Sholawat Fatih, Sang Penarik dan Pembuka Rezeki

Artinya

"Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Mengetahui bahwa hati-hati ini berkumpul atas dasar cinta kepada-Mu; bertemu atas dasar taat pada-Mu; bersatu atas dasar dakwah kepada-Mu, dan berjanji setia untuk membela syariat-Mu.

Maka kuatkanlah ya Allah, ikatan pertaliannya; lestarikanlah kasih sayangnya; tunjukkanlah jalannya; dan penuhilah dengan cahaya-Mu yang tiada redup; lapangkanlah dadanya dengan limpahan iman kepada-Mu dan indahnya tawakal pada-Mu.

Hidupkanlah ia dengan makrifat kepada-Mu; dan matikanlah ia sebagai syahid di jalan-Mu. Sesungguhnya Engkau sebaik-baik pelindung dan sebaik-baik penolong. Aamiin Ya Allah."

Baca Juga: Doa Menghindari Bencana Alam yang Bisa Dibaca serta Diamalkan

Keutamaan Doa Rabithah dalam Aspek Spiritual

1. Memperkuat Keimanan

Dengan rajin membacakan doa Rabithah bisa membuat seseorang memiliki hubungan yang cukup erat dengan Allah SWT.

Sebab doa ini membantu manusia untuk lebih mengingatkan mengenai arti penting cinta dan ketaatan kepada-Nya.

Dengan membaca doa ini, seorang Muslim diharapkan lebih teguh dalam keimanan dan lebih taat dalam menjalankan perintah-perintah Allah SWT.

2. Pembersihan Jiwa

Doa ini yang diamalkan terus menerus bisa menjadi pembersih Jiwa.

Sebab didalam yang terkandung dalam doa rabithah adalah doa yang mampu melembutkan hati yang keras, menumbuhkan simpati kepada sesama, serta meningkatkan kepekaan spiritual.

Baiknya selalu baca doa ini dikala petang dan sore.

3. Memperbaiki Hubungan Sosial

Doa rabithah mampu difungsikan sebagai bentuk penenang hati yang kemudian bisa digunakan untuk hubungan sosial yang mungkin mengalami masalah atau pertikaian. 

4. Membangun Persaudaraan yang Kuat

Selain memperbaiki hubungan, doa ini juga membantu membangun persaudaraan yang kokoh di antara sesama Muslim.

Ukhuwah Islamiyah yang kuat akan tercipta ketika setiap individu saling mendoakan dan memperkuat ikatan yang sudah terjalin.

Baca Juga: 50 Ucapan Duka Cita dalam Bahasa Inggris dan Artinya, Berisi Doa Baik

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm