Sonora.ID - WhatsApp baru saja merilis fitur baru yakni List atau Daftar, yang bisa mempermudah pengguna untuk mengelola daftar obrolan.
Fitur ini baru saja dirilis secara resmi pada hari ini, Jumat (1/11/2024).
Fitur List memungkinkan para penggunanya untuk menyaring chat atau pesan berdasarkan kategori yang disesuaikan dengan preferensinya.
Pengguna bisa membuat daftar chat untuk keluarga, pekerjaan, hobi, dan lain sebagainya.
Fitur ini merupakan salah satu bentuk perluasan dari fitur Filter chat yang sudah dirilis pada beberapa waktu lalu, termasuk di Indonesia.
Baca Juga: 3 Cara Menyembunyikan Chat Whatsapp: Isi Pesan Nggak Perlu Dihapus!
Namun, saat itu, WhatsApp secara umum menyediakan empat daftar chat, yakni favorit, grup, chat yang belum terbaca, dan semua chat.
Dengan diluncurkannya fitur yang baru ini, pengguna bisa menambahkan kategori daftar chat.
Cara menggunakan fitur list atau daftar di WhatsApp
Kamu bisa mengulangi langkah-langkah di atas untuk membuat daftar list lainnya.
Baca Juga: Cara Like Story WhatsApp Mirip Instagram, Ini Penjelasan Lengkapnya
Melansir Kompas.com, peluncuran fitur ini diumumkan WhatsApp melalui blog resmi perusahaan.
Menurut perusahaan di bawah naungan Meta ini, fitur Daftar hadir berdasarkan masukan dari pengguna.
"Awal tahun ini, kami memperkenalkan filter chat sebagai cara untuk menemukan pesan dengan lebih cepat. Kami sangat mengapresiasi masukan dari Anda tentang pelacakan chat," ungkap pihak WhatsApp dalam keterangan resmi, Jumat (1/11/2024).
"Berdasarkan masukan tersebut, kami dengan senang hati mengembangkannya menjadi fitur Daftar," lanjut WhatsApp.