Sonora.ID - Tape goreng merupakan salah satu kudapat tradisional khas Jepara. Di sana, tape goreng disebut dengan rondo royal.
Anda juga bisa mencicipi lezatnya rondo royal dengan membuatnya sendiri di rumah menggunakan resep tape goreng ini.
Rasanya manis tapi tidak berlebihan. Teksturnya pun lembut di dalam dengan bagian luar yang renyah sempurna setelah digoreng.
Camilan ini cocok disajikan hangat-hangat sebagai teman minum teh atau kopi, baik untuk dinikmati sendiri maupun bersama keluarga.
Membayangkannya saja sudah bikin ngiler, kan?
Baca Juga: Resep Getuk Goreng Sokaraja, Rasanya Manis dan Mudah Dibuat!
Berikut ini resep rondo royal atau tape goreng yang bisa Anda coba di rumah dikutip dari Sajian Sedap.
Bahan:
300 gram tape singkong, lumatkan
75 gram keju cheddar, parut
500 gram minyak untuk menggoreng
Bahan Larutan Tepung:
100 gram tepung terigu protein tinggi
50 gram tepung beras
1/2 sendok teh baking powder
1 sendok makan gula tepung
1/4 sendok teh garam
200 ml air es