Sonora.ID - Berikut ini teks MC upacara Hari Guru Nasional dari awal hingga akhir yang diperingati pada Senin, 25 November 2024.
Hari Guru Nasional diperingati sebagai bentuk apresiasi atas jasa dan pengorbanan para guru dalam kontribusi mereka mencerdaskan bangsa, utamanya generasi muda.
Salah satu bentuk apresiasi tersebut dilakukan dengan mengadakan upacara bendera Merah Putih.
Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) membagikan susunan upacara Hari Guru Nasional tahun 2024.
Berdasarkan susunan tersebut, kita selanjutnya dapat menyusun teks MC upacara Hari Guru Nasional. Ketahui terlebih dahulu susunannya.
Baca Juga: 35 Poster Hari Guru Nasional 2024 Paling Kreatif dan Menarik!
Susunan Upacara Hari Guru Nasional
Teks MC Upacara Hari Guru 2024
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
1. Upacara Hari Guru Nasional, Senin, 25 November 2024, akan segera dimulai.
2. Masing-masing pemimpin pasukan menyiapkan pasukannya.
3. Pemimpin upacara memasuki lapangan upacara.
4. Penghormatan kepada pemimpin upacara dipimpin oleh pemimpin pasukan yang paling kanan.
5. Pembina upacara memasuki lapangan upacara.
6. Penghormatan kepada pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara.
7. Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara.
Baca Juga: Pedoman Upacara Hari Guru Nasional (HGN) 2024 Resmi dari Kemdikbud RI
8. Pengibaran bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya.
9. Mengheningkan cipta dipimpin oleh pembina upacara.
10. Pembacaan teks Pancasila diikuti oleh seluruh peserta upacara dengan dipimpin oleh pembina upacara.
11. Pembacaan naskah Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945.
12. Penganugerahan Tanda Kehormatan Satya Lancana Pendidikan oleh pembina upacara (jika ada).
13. Menyanyikan lagu Hymne Guru.
14. Amanat pembina upacara, pasukan diistirahatkan.
13. Menyanyikan lagu Terima Kasih Guruku.
14. Pembacaan doa.
15. Laporan pemimpin upacara kepada pembina upacara bahwa upacara telah selesai.
16. Penghormatan kepada pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara.
17. Pembina upacara meninggalkan tempat upacara.
18. Pengumuman-pengumuman.
19. Upacara selesai, pasukan dibubarkan.
Baca Juga: 50 Ucapan Selamat Hari Guru Nasional 2024 Bahasa inggris, Bikin Nangis
Demikian tadi teks MC upacara Hari Guru Nasional 25 November 2024. Semoga bermanfaat!