Sonora.ID - Series Pacarku Jinny akhirnya resmi tayang mulai hari ini Kamis (26/12/2024) di WeTV Indonesia.
Serial ini diadaptasi dari sinetron legendaris era 90-an berjudul Jinny Oh Jinny. Meskipun diadaptasi dari sinetron 90-an, series yang diproduksi oleh MD Entertainment ini dikemas dengan konsep yang lebih modern.
Serial Pacarku Jinny dibintangi oleh aktor dan aktris ternama, seperti Caitlin Halderman sebagai Lila dan Anrez Adelio sebagai Andra.
Sinopsis Serial Pacarku Jinny
Diceritakan Lila, jin perempuan, terdampar di bumi setelah kehilangan gelangnya. Lila hanya memiliki waktu 100 hari untuk mendapatkan gelangnya kembali atau pasrah menerima kebinasaan.
Selama perjalanannya, Lila kemudian jatuh cinta pada seorang produser bernama Andra. Hal ini pun memunculkan persoalan lain yang membuatnya berada dalam dilema besar.
Pasalnya, jika Lila mendapatkan gelangnya kembali, maka nyawa Andra menjadi penggantinya.
Link Nonton Series Pacarku Jinny
Untuk menonton series Pacarku Jinny, kamu bisa klik link nonton di bawah ini.
Link Nonton Series Pacarku Jinny
Jadwal Tayang Series Pacarku Jinny
Demikianlah informasi lengkap mengenai series Pacarku Jinny. Untuk informasi serial, drama, dan film lainnya, kamu bisa klik tautan di bawah ini.
Baca Juga: Sinopsis Drama China Love Song in Winter dan Nama Para Pemainnya
Baca artikel dan berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.