Sonora.ID - Diketahui malam Rajab 1446 H akan berlangsung pada tanggal 31 Desember 2024, tepatnya jam 18.00 atau setelah sholat magrib.
Rajab adalah bulan ketujuh dalam kalender Hijriah.
Dalam bulan ini, umat Islam dianjurkan untuk meningkatkan ibadah, seperti berpuasa sunnah, berzikir, dan memperbanyak amal kebaikan.
Rajab sering dianggap sebagai bulan persiapan menuju bulan Ramadhan, sehingga banyak umat Islam memanfaatkan momen ini untuk memperbaiki diri dan mempertebal keimanan.
Salah satu amalan yang bisa dilakukan yaitu salat Rajab. Sholat Rajab adalah ibadah sunnah yang dilakukan pada bulan Rajab.
Sholat sunnah Rajab dapat dilakukan sebanyak 10 hingga 12 rakaat, dan setiap dua rakaat dipisahkan dengan satu kali salam.
Sholat Rajab dikerjakan di antara sholat Magrib dan Isya. Selama bulan Rajab, umat Muslim dapat menunaikan sholat Rajab di tanggal berikut, seperti dilansir dari laman NU.
Rabu, 1 Rajab 1446 H/ 1 Januari 2025.
Jumat, 3 Rajab 1446 H/ 3 Januari 2025.
Rabu, 15 Rajab 1446 H/ 15 Januari 2025.
Kamis, 30 Rajab 1446 H/ 30 Januari 2025.
Baca Juga: 11 Amalan Bulan Rajab serta Doa yang Dianjurkan dalam Islam
Tata Cara Sholat Rajab
1. Takbiratul Ihram: Awali sholat dengan takbiratul ihram yang khusyuk, dilanjutkan dengan niat di dalam hati.
اُصَلِّي سُنَّةً رَجَبِ رَكْعَتَيْنِ لِلَّهِ تَعَالَى
Usalli sunnatan Rajabi rak'ataini lillahi ta'ala.
Artinya: "Saya melaksanakan dua rakaat sholat sunnah Rajab demi Allah Taala."
2. Membaca surat Al Fatihah
3. Membaca surat pendek dalam Al Quran
Setelah membaca surat Al-Fatihah, dilanjutkan dengan membaca surat Al-Ikhlas 3 kali dan surat Al-Kafirun 3 kali.
2. Rukuk: Tundukkan badan sambil mengucapkan kalimat "Subhana Rabbiyal 'Azhim" sebanyak tiga kali.
3. I'tidal: Berdiri tegak sempurna setelah rukuk, sambil mengucapkan kalimat "Sami'allahu liman hamidah."
4. Sujud: Bersujud dua kali, membaca tasbih "Subhana Rabbiyal A'laa" sebanyak tiga kali pada sujud pertama dan sekali pada sujud kedua.
5. Duduk di antara Dua Sujud: Duduk dengan tenang dan khusyuk, membaca doa "Allahumma lakal hamdu anta rabbi wa anta 'alaina tawakkaltu wa ilayka anibtu wa bikal hamdaka asta'in wa bika astanṣir wa bikal ikramika atabarra.
6. Rakaat Kedua: Ulangi gerakan rakaat pertama hingga selesai salam dua kali di akhir rakaat kedua.
Baca Juga: Kapan Malam 1 Rajab 1446/2025 Berlangsung?
Doa Sholat Rajab
Setelah mengucapkan salam akhir pada rakaat kedua, disunnahkan untuk membaca doa berikut ini:
لآاِلهَ اِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ. لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِيْ وَيُمِيْتُ وَهُوَ حَيٌّ لاَيَمُوْتُ بِيَدِهِ الْخَيْرُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٍ. اللهم لاَمَانِعَ لِمَا أَعْطَيْتَ وَلاَ مُعْطِيَ لِمَا مَنَعْتَ وَلاَيَنْفَعُ ذَالْجَدِّ مِنْكَ الْجَدِّ.
Latin: Laailaaha illallohu Wahdahu Laa Syariikalah, Lahul mulku walahul Hamdu yuhyii wayumiitu wahuwa hayyun laa yamuutu biyadihil khoir, wahuwa 'ala kulli syaiin qodiir. Allohumma Laa Mani'a Limaa a'thoita wala Mu'thia Limaa Mana'ta Walaa Yanfa'u Kal Jaddi minkal Jaddi
Artinya: "Tidak ada Tuhan selain Allah, Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya kerajaan, bagi-Nya pujian, Dia yang menghidupkan dan mematikan, dan Dia hidup kekal, tidak mati.
Di tangan-Nya segala kebaikan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu. Ya Allah, tidak ada yang dapat menghalangi apa yang Engkau berikan, dan tidak ada yang dapat memberikan apa yang Engkau cegah. Kekuatan sejati tidak berasal dari kekuatan manusia.
Baca Juga: Doa Jumat Terakhir Bulan Rajab beserta Amalan Lain yang Dianjurkan!