7 Contoh Cerita Liburan Sekolah ke Pantai, Terbaru untuk Referensi

6 Januari 2025 13:00 WIB
Ilustrasi 7 contoh cerita liburan sekolah di pantai
Ilustrasi 7 contoh cerita liburan sekolah di pantai ( )

Puas berjalan-jalan, aku kembali ke tempat ibu, ayah, dan adikku duduk.

Aku lalu meminta mereka untuk berfoto bersama. Kami mengambil banyak foto dengan latar belakang Pantai Kuta yang indah.

Menjelang sore, kami memutuskan kembali ke hotel. Dalam perjalanan menuju hotel, kami melipir sebentar ke toko cinderamata khas Bali.

Aku dan adikku membeli topi kembaran. Kami tidak lupa berfoto di cermin yang dipajang di toko dan berpose dengan topi yang kami beli tersebut.

Setelah selesai berbelanja, kami pun kembali ke hotel untuk membersihkan diri dan beristirahat.

Kami berlibur ke Bali selama tiga hari. Berbagai pengalaman selama aku di Bali, terutama di Pantai Kuta, tidak akan pernah kulupakan.

Aku berharap bisa mengunjungi Bali kembali, terutama menyusuri keindahan pantai-pantainya yang lain.

2. Cerita Liburan Sekolah ke Pantai II

Liburan sekolah kali ini, ayah mengajak pergi ke pantai. Aku sangat senang pergi ke pantai. Artinya, aku dapat bermain air dan pasir sepuasnya. Aku tidak sabar ingin pergi ke pantai.

Hari yang dijanjikan ayah tiba, kita sekeluarga pergi ke pantai dan ibu tak lupa menyiapkan bekal untuk kami. Sepanjang perjalanan aku sangat senang dan menyanyikan beberapa lagu kesukaanku.

Sesampainya di pantai, matahari sangat cerah dan angin bertiup sepoi-sepoi. Sambil menunggu ayah mengganti pakaian, aku meminta izin ayah untuk bermain air, ayah mengizinkan, tetapi hanya di pinggir pantai saja.

Aku pun menuruti perintah ayah. Ibu menyiapkan tempat untuk kami beristirahat. Sungguh sangat menyenangkan berlibur di pantai.

3. Cerita Liburan Sekolah ke Pantai III

Liburan akhir tahun bulan Desember saat ini telah tiba. Tentunya sekolah mendapatkan jatah libur dalam waktu beberapa minggu.

Untuk mengisi hari libur, ayah dan ibu mengajakku liburan bersama dan memutuskan untuk pergi dan menginap di pantai.

Kebetulan lokasi rumah saya dengan pantai membutuhkan perjalanan yang cukup panjang sekitar 9 jam menggunakan kendaraan mobil.

Demi mengejar pemandangan alam yang bagus,  ayah memutuskan untuk pergi pada malam hari dengan harapan sampai pantai pagi hari dan dapat menikmati sunrise.

Pantai yang akan di kunjungi yakni pantai Karang Bolong Anyer. Lokasi pantai tersebut berhiaskan pasir putih dengan air laut yang jernih.

Sesampainya di pantai pada pagi hari ayah dan ibu memutuskan untuk mendirikan tenda untuk beristirahat.

Sesuai ekspektasi bahwa pemandangan sunrise pantai yang indah dinikmati oleh keluargaku dengan penuh sukacita.

Seluruh keluargaku tampak senang dan antusias menikmati waktu bersama untuk liburan akhir tahun ini.

4. Cerita Liburan Sekolah ke Pantai IV

Baca Juga: 4 Contoh Cerita Liburan Sekolah di Rumah dalam Bahasa Inggris Singkat 3 Paragraf

Pada saat liburan sekolah kemarin, aku pergi ke pantai bersama ayah, ibu, dan kakak. Kami pergi ke pantai menggunakan mobil ayah dan berangkat sejak pagi. Meskipun waktu perjalanan ke pantai sangat jauh hingga 4 jam, tapi aku sangat senang karena bisa menikmati pemandangan indah di sepanjang perjalanan.

Sesampainya di pantai, kami menggelar tikar dan mengeluarkan makanan yang dibawa sebagai bekal. Kami juga membeli es kelapa muda dan berbagai jajanan yang di jual di sekitar pantai, ada pisang goreng, tahu isi, hingga cilok.

Setelah makan, kami beristirahat sejenak sambil menikmati suasana pantai. Menjelang sore, aku mengajak ayah dan kakak bermain bola di pinggir pantai, lalu ibu mengabadikan momen tersebut dengan HP-nya untuk dikirim ke kakek dan nenek.

Menjelang sore hari, ayah mengajak kami untuk makan seafood di rumah makan di tepi pantai sambil melihat matahari terbenam. Karena sudah gelap, kami memutuskan untuk pulang ke rumah. Meski liburan kami singkat, tapi aku sangat senang!

5. Cerita Liburan Sekolah ke Pantai V

Liburan kemarin, saya dan keluarga pergi ke jalan-jalan ke rumah kakek dan nenek di Yogyakarta. Saya sungguh bersemangat karena akan pergi jalan-jalan ke beberapa tempat, seperti Malioboro, Candi Borobudur, hingga mencicipi berbagai makanan lezat.

Selain itu, ayah juga mengajak kami jalan-jalan ke Pantai Parangtritis. Saya begitu bersemangat karena bisa melihat pemandangan pantai dan laut yang indah.

Setibanya di Pantai Parangtritis, perasaan hatiku begitu tenang ketika mendengar suara ombak. Tak lupa aku gunakan waktu tersebut untuk bermain pasir dan foto-foto bersama keluarga. Pokoknya seru banget bertamasya ke pantai!

6. Cerita Liburan Sekolah ke Pantai VI

Saat liburan sekolah kemarin, aku diajak oleh saudara untuk jalan-jalan ke Pantai Ancol. Aku bersama delapan saudaraku mengendarai mobil milik Ayah dari Depok menuju Ancol.

Rasanya sungguh senang sekali bisa jalan-jalan ke Ancol. Walaupun aku hanya pergi ke Pantai Karnaval, tapi setidaknya aku bisa menikmati suasana pantai di ujung Jakarta yang seru.

Setiba di sana, aku sempat duduk-duduk santai di atas pasirnya yang putih. Untungnya kami datang sejak pagi, sehingga belum ramai pengunjung. Sebelum semakin siang, kami memutuskan untuk berfoto-foto sejenak dengan latar belakang pasir pantai.

Memasuki jam 12 siang, kami memutuskan untuk keluar dari pantai untuk sholat dan makan siang di salah satu restoran seafood terkenal di Ancol. Perut sudah kenyang, hatiku pun juga senang!

7. Cerita Liburan Sekolah ke Pantai VII

Pada saat liburan sekolah, Ibrahim pergi ke pantai bersama keluarga, Ibrahim pergi ke pantai bersama ayah, ibu, dan kakak. Mereka pergi ke pantai menggunakan mobil yang dikendarai ayah. Meskipun jarak perjalanan ke pantai sangat jauh, Ibrahim menikmati pemandangan indah di sepanjang perjalanan.

Sesampainya di pantai, Ibrahim dan keluarga menggelar tikar dan mengeluarkan makanan yang dibawa sebagai bekal. Mereka juga membeli es kelapa muda dan berbagai makanan yang dijajakan di sekitar pantai.

Ibrahim lalu bermain voli di pantai bersama ayah dan kakak. Selain bermain voli, Ibrahim juga bermain air dan membeli oleh-oleh untuk kakek dan neneknya. 

Menjelang sore hari, ayah dan ibu mengajak Ibrahim dan kakak untuk makan seafood di rumah makan di tepi pantai sambil melihat matahari terbenam. Mereka lalu pulang karena hari telah gelap. Ibrahim sangat senang berlibur ke pantai bersama keluarga.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm