Rasulullah SAW bersabda: "Tidaklah sedekah itu mengurangi harta." (HR. Muslim)
Jumat adalah hari yang penuh berkah dan istimewa dalam Islam.
Rasulullah SAW bersabda: "Hari terbaik di mana matahari terbit adalah hari Jumat..." (HR. Muslim).
Pada hari Jumat, segala amal baik akan dilipatgandakan pahalanya, termasuk sedekah.
Keutamanan sedekah di hari Jumat selanjutnya yaitu sebagai bentuk syukur atas segala nikmat yang Allah SWT berikan.
Hal ini sesuai dengan firman Allah:
"Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dialah sebaik-baik pemberi rezeki." (QS. Saba: 39)
Orang yang bersedekah di hari Jumat akan terhapus segala dosa dan kesalahan yang pernah dibuatnya.
Rasulullah SAW bersabda: "Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api." (HR. Tirmidzi)
Baca Juga: Waktu Mustajab di Hari Jumat, Perbanyak Doa!