Keempat, yaitu seksi perlengkapan seperti sisa souvenir, frame foto prewedd dan sebagainya adalah property tanggung jawab dari pihak keluarga bukan WO.
Kelima adalah panitia untuk tamu VIP harus keluarga juga yang meng-handle.
menurut Diani, biaya wedding organizer yang ideal adalah 10 persen dari budget pernikahan.
Baca Juga: Memaafkan Memang Perlu, Tapi Bukan Berarti Anda Harus Melupakan
Apabila pasangan belum mengetahui berapa budget pernikahannya, kita dapat menghitung biaya nya dimulai dengan menentukan berapa jumlah undangan dan dimana lokasinya.
Sehingga selanjutnya bisa diakumulasikan biaya makanannya. Diani menjelaskan bahwa biaya makanan dalam acara pernikahan itu bisa sampai 40 hingga 50 persen dari total biaya pernikahan
Namun begitu, Diani menyarankan bagi para calon pengantin untuk lebih memikirkan hidup pernikahan daripada pesta pernikahan karena pesta pernikahan hanya berlangsung satu hari dan hidup pernikahan itu untuk selamanya.
Baca Juga: Viral Pencopotan Jabatan Anggota TNI Karena Nyinyiran Istri, Berikut Syarat Nikahi Tentara