Namun, pada level ini orang lebih memikirkan apa yang bisa membuat orang lain bahagia, karena kebahagiaan orang tersebut akan menjadi kebahagiaan untuk dirinya juga.
“Ketika kebahagiaan di tingkat yang kedua kita melihat orang lain itu senangnya apa ya? Agar apa yang kita beri sesuai dengan apa yang mereka butuhkan,” sambung Tutut.
Baca Juga: Chord Gitar 'Kembali Ke Awal' ost Twivortiare By Glenn Fedly
Level 3
Level kebahagiaan tertinggi adalah ketika seseorang tidak terikat dengan masa lalunya dan tidak terbeban dengan kekhawatiran masa depan atau masa yang akan datang.
Bukan berarti manusia tidak memiliki plan untuk masa depannya, namun Tutut menegaskan bahwa plan tersebut akan sangat bergantung dengan apa yang dikerjakan saat ini.
“Kadang-kadang kita sudah berpikir lebih jauh lagi dengan apa yang kita pikirkan, sedangkan sesuatu hal yang kita rencanakan itu belum tentu terjadi,” tutup Tutut.
Baca Juga: Ramalan 3 November 2019: Shio Tikus Abaikan Komentar Negatif Tentangmu