Jumat Agung, Jumat 10 April 2020
Hari raya Jumat Agung jatuh pada hari Jumat. Anda bisa mengambil cuti pada hari Kamis tanggal 9 April. Lalu libur nasional jatuh pada hari Jumat tanggal 10 April, dan ada libur akhir pekan lagi di tanggal 11-12 April.
Hari Buruh, Jumat 1 Mei 2020
Untuk libur Hari Buruh pun sistemnya sama dengan hari Jumat Agung, yaitu Anda bisa mengambil cuti pada hari Kamis tanggal 30 April. Liburanmu akan berlangsung hingga akhir pekan di tanggal 3 Mei 2020.
Hari Waisak, Kamis 7 Mei 2020
Libur Hari Waisak yang jatuh pada hari Kamis membuat Anda mendapatkan kesempatan “hari kejepit” atau hari masuk kerja yang terjepit hari libur nasional dan akhir pekan. Anda bisa mengambil cuti pada hari Jumat tanggal 8 Mei 2020 untuk mendapatkan libur akhir pekan hingga tanggal 10 Mei.
Baca Juga: Masa Liburan Bisa Bikin Susah BAB? Simak Penjelasan Selengkapnya
Kenaikan Isa Almasih, Kamis 21 Mei 2020
Hal yang sama juga berlaku untuk hari Kenaikan Isa Almasih yang juga jatuh pada hari Kamis. Anda bisa mengambil cuti pada hari Jumat tanggal 22 Mei dan menikmati libur akhir pekan hingga 4 hari.
Hari Raya Idul Fitri, Minggu 24 Mei 2020 – Senin 25 Mei 2020
Anda bisa mendapatkan hingga 4 hari liburan pada Hari Raya Idul Fitri. Caranya, ambil cuti pada hari Kamis tanggal 21 Mei. Karena pada tanggal 22 Mei sudah berlaku cuti bersama, tanggal 23 Mei Anda akan mendapatkan libur akhir pekan pada hari Sabtu. Lalu pada hari Minggu – Senin tanggal 24-25 Mei adalah jatuhnya Hari Raya Idul Fitri.
Liburan berlanjut hingga tanggal 26-27 Mei dengan adanya sesi cuti bersama. Jika Anda masih punya jatah cuti yang cukup banyak, bisa sekaligus mengambil cuti pada tanggal 28-29 Mei dan berlanjut ke libur akhir pekan lainnya tanggal 30-31 Mei.
Baca Juga: Setelah Pemakzulan, Presiden Donald Trump Justru Liburan ke Florida
Hari Lahir Pancasila, Senin 1 Juni 2020
Hari Lahir Pancasila yang jatuh pada hari Senin, bisa Anda manfaatkan juga jadi long weekend. Caranya dengan mengambil cuti pada hari Jumat tanggal 29 Mei. Liburanmu akan berlanjut dengan libur akhir pekan pada tanggal 30-31 Mei dan ditutup dengan libur nasional pada tanggal 1 Juni.