AS Akui Indonesia Sebagai Negara Maju, Ini Tanggapan Pemerintah

21 Februari 2020 18:19 WIB
Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto // AS Akui Indonesia Sebagai Negara Maju, Ini Tanggapan Pemerintah
Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto // AS Akui Indonesia Sebagai Negara Maju, Ini Tanggapan Pemerintah ( Kompas.com)

Sonora.ID - Berdasarkan beberapa pertimbangan yang telah dilakukan oleh Kantor Perwakilan Perdagangan Amerika Serikat, Indonesia tidak lagi terdaftar sebagai negara berkembang.

Itu artinya Office if the US Trade Representatibe (USTR) telah mengakui bahwa Indonesia saat ini telah menjadi negara yang maju.

Namun, ternyata kebijakan ini memberikan dampak yang negatif bagi Indonesia.

Baca Juga: Sri Mulyani Usul Kendaraan Kena Cukai, Harga Mobil Naik Berapa?

Adapun dampak tersebut adalah seperti yang dijelaskan oleh Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto, menyatakan hal ini akan berdampak terhadap fasilitas-fasilitas yang diberikan kepada negara berkembang.

“Dampaknya tentu fasilitas, Indonesia yang sebelumnya menjadi negara berkembang akan dikurangi, ya kita tidak khawatir itu,” kata Airlangga di kantornya seperti dikutip Kontan.co.id, Jumat (21/2/2020).

Airlangga menuturkan dampak langsung yang akan terasa pada Indonesia adalah pajak-pajak impor atas Indonesia akan jauh lebih tinggi.

Baca Juga: Hati-Hati! Penipuan Yang Berkedok Sensus Penduduk Online

Indonesia secara resmi dikeluarkan dari anggota negara berkembang pada 10 Febuari 2020, sehingga Special Differential Treatment (SDT) yang tersedia dalam WTO Agreement on Subsidies and Countervailing Measures tidak lagi berlaku bagi Indonesia.

Jika Indonesia telah diakui menjadi negara maju maka, Indonesia akan dirugikan pada sektor perdagangan.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) surplus perdagangan Indonesia dengan AS pada Januari 2020 sebesar 1,01 miliar dollar AS, angka ini tumbuh bila dibanding surplus periode sama tahun lalu yakni 804 juta dollar AS.

Data tersebut juga menyebutkan AS menjadi negara terbesar kedua pangsa ekspor non-migas Indonesia sebesar 1,62 miliar dollar AS pada Januari 2020.

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul: "Amerika masukkan Indonesia dalam daftar negara maju, ini kata Menko Airlangga"

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm