“Saya merancang perangkat ruang yang bsia dipakai yang secara efektif mengisolasi kita di luar ruangan untuk menjamin keamanannya,” ungkapnya menjelaskan.
Karena virus ini digadang-gadang berasal dari hewan, khususnya kelelawar, desain baju tersebut pun meminjam konsep tubuh kelelawar.
Baca Juga: Breaking News: Aktor Hollywood Tom Hanks Positif Virus Corona
Baju tersebut menyerupai sayap kelelawat dari carbon fiber yang kemudian dipakai seperti ransel dan bisa menyelubungi pemakainya.
Tak hanya melindungi pemakainya dari kontaminasi lingkungannya, namun baju tersebut juga bisa membuat steril area sekitar dan mematikan virus yang mencoba menerobos baju tersebut.
Dianggap kreatif dan menjadi solusi bagi sebagian orang, baju ini memang bagian dari Creative Cure Project yang mengembangkan inovasi kesehatan masyarakat dari para desainer.
Meski terlihat besar dan sulit digunakan, namun ternyata baju anti virus corona ini bisa dilipat dan mudah dioperasikan.
Baca Juga: Bertambah Lagi, Pasien Positif Corona di Indonesia Jadi 34 Orang