4 Juta Orang Telah Mendaftarkan Diri untuk Program Kartu Pra Kerja

14 April 2020 19:25 WIB
4 juta orang daftar kartu pra kerja
4 juta orang daftar kartu pra kerja ( Tangakapan layar)

Sonora.ID - Direktur eksekutif manajemen pelaksana program kartu prakerja Denni Puspa Purbasari mengatakan sejak pembukaan pendaftaran program kartu prakerja pada Sabtu 11 April 2020 hingga hari ini sudah terdapat kurang lebih 4 juta orang yang telah mendaftarkan diri.

Dari 4 juta orang tersebut, 1 juta orang diantaranya sudah bergabung dalam program kartu pra kerja di gelombang pertama ini.

Denni mengatakan program kartu pra kerja ini akan dibuka setiap minggunya yakni dari Senin pukul 8.00 WIB hingga Kamis pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: Berikut Cara Daftar Kartu Pra Kerja, Dapatkan Insentif Sebanyak 8 Kali

Denni menjelaskan program pra kerja ini merupakan program bantuan biaya pelatihan untuk peningkatan kompetensi para angkatan kerja.

Program ini lebih diprioritaskan kepada meraka yang memiliki usia 18 tahun ke atas dan tidak sedang mengenyam pendidikan formal.

Namun, ditengah pandemi Covid-19 ini, pemerintah juga memprioritaskan bagi para pekerja maupun pelaku usaha mikro dan kecil yang terdampak akibat wabah ini.

Hal ini harus dipraktekkan pemerintah untuk membantu daya beli masyarakat yang terdampak akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga: Dapat Insentif 1 Juta per Bulan, Ini Cara Daftar Kartu Pra Kerja

Diketahui, peserta program pra kerja nantinya akan mendapatkan biaya pelatihan sebesar 1 juta, insentif sebesar 600 ribu per bulan untuk 4 bulan berturut turut jika 150 peserta mengisi feedback atau memberikan masukan mengenai program pra kerja tersebut.

Untuk insentif sendiri nantinya baru akan diberikan setelah peserta menyelesaikan pelatihan tersebut.

Lebih lanjut, Denni memaparkan langkah-langkah yang harus ditempuh untuk dapat mengikuti program pra kerja ini.

Baca Juga: Kemenko Perekonomian Luncurkan Kartu Pra Kerja, untuk Siapa Sasarannya?

1. Masyarakat  dapat melakukan pendaftaran melalui website resmi program prakerja yakni di www.prakerja.go.id/ 

2. Peserta melalui tahapan verifikasi data.

3. Adanya tahapan tes pendek untuk mengetahui pengetahuan dasar dan juga motivasi pendaftar.

4. Pendaftar nantinya akan mendapatkan pengumuman penerimaan di email masing-masing.

5. Setelah itu barulah pendaftar dapat memilih pelatihan yang ada di platform platform digital yang telah bekerjasama dengan pemerintah untuk program ini.

Pelatihannya pun nantinya akan dilaksanakan secara online.

 Baca Juga: Jokowi Teken Kolaborasi antar Negara ASEAN untuk Tangani Covid-19

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm