"Sahabat-sahabat dan juga masyarakat yang ingin mudik disarankan untuk tidak mudik. Apabila ada yg mudik atau tetap pulang kampung itu, tentu setelah pulang kampung dia harus melakukan isolasi mandiri selama 14 hari. Dalam rangka untuk apa, untuk kesehatan si pemudik itu sendiri dan untuk kesehatan keluarga dan lingkungan," ungkap Aziz Syamsudin.
Lebih lanjut Aziz berharap agar masyarakat dapat mengikuti arahan untuk tidak melakukan kegiatan mudik ditahun 2020.
Hal ini dilakukan agar penyebaran covid-19 bisa dibatasi serta mencegah penyebarannya meluas hingga ke pelosok desa.