"Sampai dengan 2 Mei 2020 pukul 17.01 WIB, donasi yang terkumpul sebesar Rp250.858.000,00 dan sudah digunakan untuk tanggap darurat penanganan Covid-19. Kami juga masih membuka donasi, silakan masyarakat yang akan membantu bisa menyalurkan melalui rekening Bank Mandiri No. 137.00074.49594 atas nama Penanggulangan Bencana PMI Provinsi DIY,” ungkap Gusti Prabu
Gusti Prabukusumo menuturkan bahwa semua personel PMI yang bertugas di lapangan, dari pelayanan disinfektan, ambulans, donor darah menggunakan APD lengkap sesuai Protokol Pencegahan Covid-19.
“Mereka adalah garda terdepan, melayani masyarakat dengan tanpa pamrih tidak mengenal waktu. Keselamatan personel kita utamakan agar bisa melayani masyarakat dengan optimal,” pungkas Gusti Prabu.
Baca Juga: Pengendalian Transportasi Darat di Wilayah DIY, Satu Mobil Maksimal Berisi 3 Orang