Kemenag Palembang: Penanganan Covid-19 Jangan Hanya Mengandalkan Pemerintah Kota

4 Juni 2020 18:40 WIB
Penanganan Covid-19 di Kota Palembang
Penanganan Covid-19 di Kota Palembang ( Koleksi Pribadi)

Terkait dengan protokol kesehatan di tempat ibadah, pihaknya mengungkapkan, apabila di satu wilayah tidak ada kasus covid-19, umat Islam di wilayah tersebut diperbolehkan untuk melaksanakan salat Jumat berjemaah.

"Kalau di sekitar wilayah itu masih ada warga yang terkena, maka salat Jumat-nya tetap digantikan dengan pelaksanaan salat Zuhur," ungkap pria kelahiran Pagaralam tersebut.

Menurut Deni, pengurus masjid harus berkoordinasi dengan Lurah dan Camat, karena kedua pihak ini yang lebih paham dan tahu wilayah masing-masing.

"Jadi tidak serta merta bebas. Palembang ini masih zona merah," ujarnya.

Baca Juga: Disdik Kota Palembang Keluarkan Surat Edaran, Sekolah Kembali Dibuka

Apalagi, Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tahap 2 masih dalam proses persetujuan Gubernur Sumatera Selatan.

Pengurus masjid, lanjut Deni, harus menyiapkan tempat cuci tangan sebelum jemaah berwudhu.

Para jemaah masjid diharapkan memakai masker, dan membawa sajadah sendiri dari rumah.

Jarak antara jemaah satu dengan yang lain harus satu meter, sesuai dengan edaran yang disampaikan Menteri Agama Republik Indonesia.

Menurut Deni, Pemerintah Kota Palembang menindaklanjuti apa yang diperintahkan Pemerintah Pusat terkait kegiatan keagamaan yang akan dilaksanakan seperti biasa.

"Dengan catatan harus melaksanakan protokol kesehatan," pungkasnya.

Baca Juga: Petugas Terapkan Sanksi Tipiring bagi Pelanggar PSBB Kota Palembang

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm